Premier League

Bayern Munchen dan Barcelona Dekati Bruno Fernandes

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 03 Juni 2024
Bayern Munchen dan Barcelona Dekati Bruno Fernandes
Bruno Fernandes (X)

BolaSkor.com - Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, laris manis di bursa trasfer. Menurut laporan Mirror, pemain tim nasional Portugal itu masuk radar Bayern Munchen dan Barcelona.

Masa depan Bruno Fernandes bersama Manchester United masih tanda tanya. Kabarnya, sang gelandang ingin hengkang setelah musim yang buruk di Man United. Setan Merah hanya mampu finis pada urutan kedelapan klasemen akhir Premier League dan gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Baca Juga:

Jose Mourinho bicara soal Meredupnya Karier Jadon Sancho di Manchester United

Emoh Lama Menganggur, Thomas Tuchel Ngebet Latih Manchester United

Manchester United Terancam Tak Bisa Bermain di Liga Europa, INEOS Negosiasi dengan UEFA

Apalagi, Fernandes memberikan pernyataan jika apa pun bisa terjadi pada musim panas mendatang. Meskipun, belakangan ini ia menegaskan ingin bertahan di Old Trafford.

Menurut O Jogo, agen Fernandes, Miguel Pinho, telah bergerak mencari klub yang mungkin jadi destinasi berikutnya. Ia telah menggelar pembicaraan dengan Bayern Munchen. Sementara itu, Barcelona memantau dari kejauhan.

Bagi Manchester United, Bruno Fernandes tentu adalah pemain penting. Ia merupakan jantung permainan The Red Devils.

Namun, bukan berarti Fernandes tidak akan dijual. INEOS dan Sir Jim Ratcliffe membutuhkan dana besar untuk menjalankan bursa transfer Setan Merah pada musim panas ini. Sebab, Man United tidak bisa mengucurkan banyak dana karena terbentur Financial Fair Play.

Apalagi, INEOS telah menyatakan jika hanya ada tiga pemain yang tidak tersentuh. Ketiganya adalah Kobbie Mainoo, Rasmus Hojlund, dan Alejandro Garnacho.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Dengan demikian, peluang Bruno Fernandes keluar dari Old Trafford tetap terbuka. Manchester United diyakini akan menerima tawaran untuk Fernandes jika jumlahnya menggiurkan. Meskipun, saat ini sang gelandang masih terikat kontrak hingga dua musim ke depan.

Bruno Fernandes Manchester United Breaking News Barcelona Bayern munchen
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.941

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persebaya Hanya Gunakan 6 Pemain Asing, Slot Terakhir Untuk Slavko Damjanovic?
Hal ini dikatakan pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 05 Juli 2024
Persebaya Hanya Gunakan 6 Pemain Asing, Slot Terakhir Untuk Slavko Damjanovic?
Basket
Dewa United Banten Sudah Dapat Tiket Play-Off, Gelvis Solano Tetap All Out Lawan Satria Muda
Pebasket yang berposisi sebagai poin guard ini tetap akan mengeluarkan performa maksimal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 05 Juli 2024
Dewa United Banten Sudah Dapat Tiket Play-Off, Gelvis Solano Tetap All Out Lawan Satria Muda
Inggris
Arsenal Resmi Permanenkan David Raya
David Raya sebelumnya memperkuat Arsenal dengan status pinjaman dari Brentford.
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Arsenal Resmi Permanenkan David Raya
Piala Eropa
Euro 2024: Spanyol Menunggu Buah dari Proyek Jangka Panjang Luis de la Fuente
Spanyol sudah menjalani transformasi selama satu dekade terakhir.
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Euro 2024: Spanyol Menunggu Buah dari Proyek Jangka Panjang Luis de la Fuente
Lainnya
Keberanian dan Kesucian dalam Balutan Jersey Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Jersey kontingen Indonesia untuk Olimpiade 2024 resmi dirilis Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia).
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Keberanian dan Kesucian dalam Balutan Jersey Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024
Inggris
Demi Penghematan, Manchester United Berencana PHK 250 Karyawan
Manchester United saat ini memiliki lebih dari seribu karyawan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Demi Penghematan, Manchester United Berencana PHK 250 Karyawan
Inggris
Manchester United Perpanjang Kontrak Erik ten Hag
Kontrak baru akan berakhir pada 2026.
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Manchester United Perpanjang Kontrak Erik ten Hag
Piala Eropa
Inggris Vs Swiss: Menanti Eksperimen Gareth Southgate
Gareth Southgate dikabarkan menjajaki opsi untuk menggunakan sistem tiga bek.
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Inggris Vs Swiss: Menanti Eksperimen Gareth Southgate
Piala Eropa
Euro 2024: Ivan Toney 'Gerah' Selalu Duduk di Bangku Cadangan
Toney selalu menjadi starter saat fit untuk Brentford.
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Euro 2024: Ivan Toney 'Gerah' Selalu Duduk di Bangku Cadangan
Piala Eropa
Euro 2024: Toni Kroos Emoh Dipensiunkan Spanyol
Toni Kroos menegaskan laga malwan Spanyol tidak akan menjadi yang terakhir baginya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2024
Euro 2024: Toni Kroos Emoh Dipensiunkan Spanyol
Bagikan