BATC 2020: Singkirkan India, Indonesia ke Final
BolaSkor.com - Indonesia lolos ke final Badminton Asia Team Championship (BATC) 2020, Sabtu (15/2). Kevin Sanjaya dan kawan-kawan mengatasi perlawanan India pada semifinal.
Anthony Sinisuka Ginting menjadi awal kemenangan Indonesia pada BATC 2020. Anthony beruntung karena lawannya, Sai Praneeth, mengundurkan diri.
Sayangnya Indonesia kalah pada pertandingan selanjutnya. Adalah Jonathan Christie yang takluk dua gim langsung dari Lakshya Sen dengan skor 18-21, 20-22.
Baca Juga:
Tim Putra Indonesia Melaju ke Semifinal BATC 2020
Menpora Minta Tiga Cabor Manfaatkan Dana dengan Baik dan Sembilan Cabor Lain Menyusul
Indonesia kembali unggul pada pertandingan ketiga berkat Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Pasangan berjuluk The Daddies tersebut mengatasi Arjun/Dhruv Kapila 21-10, 14-21, 23-21.
Sayangnya India menyamakan kedudukan karena Shesar Hiren Rhustavito takluk. Subhankar Dey mengatasi perlawanan Shesar dua gim langsung, 17-21, 15-21.
Indonesia memastikan lolos ke final BATC 2020 berkat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Minions menaklukkan Lakshya Sen/Chirag Shetty 21-6, 21-13.
Pada laga final, Indonesia bakal berhadapan dengan Malaysia. Negeri Jiran menaklukkan Jepang yang tampil tanpa Kento Momota dengan skor telak 3-0.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo