Baru Promosi ke Serie A, Parma Sudah Dikenai Penalti 5 Poin Terkait Kasus Pengaturan Skor
BolaSkor.com - Skandal pengaturan skor tampak begitu susahnya hilang dari sepak bola Italia. Belum hilang dari ingatan skandal besar Calciopoli yang terjadi 12 tahun silam dan melibatkan tim-tim seperti AC Milan, Fiorentina, Lazio, Reggina, dan Juventus.
Beberapa tim dikenai sanksi berupa penalti poin dan Juventus turun kasta ke Serie B. Kini, isu pengaturan skor itu kembali terjadi di Italia dan melibatkan tim promosi, FC Parma.
Meski skalanya tidak sebesar Calciopoli, fakta tersebut membuktikan bahwa skandal pengaturan skor belum juga hilang dari Italia. FIGC selaku Federasi Sepak Bola Italia memberikan hukuman penalti lima poin untuk Parma dan penyerangnya, Emanuele Calaio, yang dikenai sanksi larangan bermain dua tahun dan denda.
Hukuman diberikan terkait pesan yang dikirim Calaio kepada dua pemain Spezia, Filippo De Col dan Claudio Terzi, musim lalu saat Parma masih bermain di Serie B. Kala kedua tim ingin bertemu, Calaio mengirim pesan kepada keduanya agar mereka tidak melakukan tekel berlebih kepadanya, hingga memudahkan Parma menang 2-0 atas Spezia - hal ini jelas melanggar aturan FIGC.

"Pengadilan Federal Nasional (TFN), dikepalai oleh Mario Antonio Scino, telah memberikan Parma penalti - lima poin untuk Serie A 2018/19 dan larangan bermain dua tahun serta denda 20.000 euro - kepada Emanuele Calaio, terkait tuntutan yang diberikan kepadanya dari Jaksa Penuntut Federal atas pesan mencurigan yang dikirimnya sebelum laga Spezia kontra Parma," bunyi pernyataan dari FIGC.
"Lebih lanjut - masalah untuk TFN - mengingat prinsip-prinsip yang sudah dikomunikasikan sebelumnya, pengadilan cukup yakin Calaio, dengan pesannya kepada mantan rekan setim De Col, mencoba mengatur pertandingan sebagaimana adanya aturan di artikel 7.1."
"Pesannya tidak masuk akal meski dia hanya berbicara tentang keselamatannya sendiri. Sayangnya, meski jika Anda mengabari rival untuk menghindari tekel untuk keselamatan Anda sendiri, ini bisa diartikan sebagai percobaan untuk memengaruhi hasil pertandingan." lanjut pernyataan itu, disadur dari Goal, Senin (23/7).
Calacio juga pernah bermain untuk Spezia sebelumnya hingga mengenal beberapa pemain di sana. Berkat kemenangan melawan Spezia, Parma sukses menduduki peringkat dua Serie B dan kembali ke Serie A hanya dalam kurun waktu empat tahun, sejak mereka turun ke Serie D karena bangkrut di tahun 2015.
Peringkat satu dan dua Serie B berhak mendapat tiket promosi tanpa harus melalui fase play-off. Parma unggul head to head dengan Frosinone yang memiliki perolehan poin yang sama.
Arief Hadi
16.195
Berita Terkait
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana