Baru Juara, Bek Manchester City Sudah Targetkan Gelar Premier League Musim Depan

Vincent Kompany belum pernah meraih gelar Premier League dua kali berturut-turut.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 16 April 2018
Baru Juara, Bek Manchester City Sudah Targetkan Gelar Premier League Musim Depan
Aksi Vincent Kompany menjaga Harry Kane. (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bek Manchester City, Vincent Kompany, menargetkan akan kembali merengkuh gelar Premier League musim 2018-2019. Bek asal Belgia tersebut mengaku penasaran karena belum pernah meraih gelar Premier League dua kali berturut-turut.

Manchester City memastikan diri mengunci gelar Premier League 2017-2018 setelah Manchester United ditekuk West Bromwich Albion 1-0, di Old Trafford, Minggu (15/4). Adapun pada satu hari sebelumnya The Citizens meraih tiga poin setelah menjungkalkan Tottenham Hotspur 3-1.

Dengan perbedaan hasil tersebut, Manchester City kini berjarak 16 poin dari The Red Devils yang menduduki peringkat kedua. Alhasil, dengan lima pertandingan tersisa, Romelu Lukaku dan kawan-kawan tak akan mungkin mengejar perolehan poin Manchester City.

Meski baru saja meraih gelar, Kompany sudah memikirkan Premier League musim depan. Bek 32 tahun tersebut menargetkan The Citizens kembali berjaya di Negeri Ratu Elizabeth tersebut

"Anda tidak bisa menerima begitu saja. Saya beruntung bisa memenangi tiga gelar Premier League. Namun, saya juga beberapa kali gagal," kata sang pemain seperti dilansir dari Sky Sports.

"Hari ini saya sangat senang. Saya ingin melihat reaksi pemain The Citizens yang lain. Saya tidak pernah mempertahankan gelar. Jadi, saya ingin melihat apakah tim ini bisa menjadi lebih sukses," imbih Kompany.

"Pada usia saat ini, saya masih bisa belajar dan menikmati pertandingan pada setiap menitnya. Namun, saya pikir kami sama-sama memiliki rasa lapar dan tidak pernah puas. Saya mungkin pemain pertama yang memikirkan musim depan. Ini barulah awal dari perjalanan dan saya ingin melaju dengan potensi penuh."

Manchester City mengakhiri musim 2017-2018 dengan meraih dua gelar yakni Piala Liga Inggris dan Premier League. Sementara itu, anak asuh Pep Guardiola tersebut tersingkir dari Liga Champions dan Piala FA.

Manchester City Premier League Vincent Kompany Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.874

Berita Terkait

Liga Indonesia
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Rizky Ridho menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun. Ridho dipersilakan hengkang sebelum kontrak berakhir asalkan ke tim luar negeri.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Persija akan menjamu PSIM pada pertandingan pekan 14 Super League 2025/2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Liga Indonesia
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Persija menjalin kemitraan strategis dengan Terengganu FC. Kolaborasi ini diresmikan dalam penandatangan kerja sama di Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Liga Indonesia
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija mulai menyiapkan strategi transfer untuk menghadapi putaran kedua. Pemain asing tidak ada yang posisinya aman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Ivar Jenner memutuskan hengkang dari FC Utrecht musim depan. Apakah Ivar akan melanjutkan kariernya di Persija?
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Persija tidak akan turun dengan kekuatan penuh saat menjamu PSIM Yogyakarta. Kapten tim Rizky Ridho absen karena akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Inggris
Sepekan, Waktu Penghakiman Arne Slot di Liverpool
Legenda Liverpool, Jamie Carragher, menilai Arne Slot hanya punya waktu sepekan untuk menyelamatkan pekerjaannya.
Arief Hadi - Jumat, 28 November 2025
Sepekan, Waktu Penghakiman Arne Slot di Liverpool
Italia
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Gelandang AC Milan asal Prancis Adrien Rabiot menyatakan yakin timnya bisa meraih Scudetto musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Jadwal
Jadwal Premier League 2025-2026 di Akhir Pekan: Derby London, Chelsea vs Arsenal
Pekan 13 Premier League 2025-2026 berlangsung akhir pekan ini dan menghadirkan laga besar Chelsea vs Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Premier League 2025-2026 di Akhir Pekan: Derby London, Chelsea vs Arsenal
Timnas
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Singapura yang tadinya berada di Grup C bersama Timnas Indonesia U-22 dipindah ke Grup A menggantikan tempat Kamboja.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Bagikan