Baru Berusia 25 Tahun, Bek Arsenal Sudah Jadi Pemegang Saham Klub Inggris

Hector Bellerin jadi pemegang sajam Forest Green Rovers dan punya alasan khusus memilih mereka.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 08 September 2020
Baru Berusia 25 Tahun, Bek Arsenal Sudah Jadi Pemegang Saham Klub Inggris
Hector Bellerin (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bek kanan Arsenal Hector Bellerin saat ini ada di pusaran transfer pemain seiring ketertarikan PSG (Paris Saint-Germain). Akan tapi hal tersebut tidak menghalangi niatannya kepada klub Inggris Forest Green Rovers.

Sebagaimana dikutip dari Mirror Bellerin jadi pemegang saham terbesar kedua Forest Green Rovers, klub League Two. Tentu pemain asal Spanyol itu punya alasan memilih Green Rovers sebagai tempatnya berinvestasi.

Lingkungan sekitar klub yang unik jadi alasan Bellerin memilihnya. Green Rovers sangat mendukung kampanye penghijauan dunia dengan menerapkan teknologi di sekitar klub yang menunjangnya. Green Rovers dipuji FIFA dan United Nations sebagai klub sepak bola terhijau di dunia.

Di bawah Presiden Green Rovers Dale Vince, industrialis enerji hijau (ramah lingkungan) Inggris klub mengembangkan lingkungan ramah lingkungan seperti panel solar di stadion New Lawn, serta membuat lapangan sepak bola organik pertama.

Baca Juga:

Profil Calon-calon Juara dan Kuda Hitam Premier League 2020-2021: Arah Persaingan Sulit Diprediksi

Prediksi Premier League 2020-2021: Ujian untuk Liverpool, Chelsea Ancaman Besar

Faktor yang Membawa Kembali Dani Ceballos ke Arsenal

Stadion Forest Green Rovers

Seperti halnya Bellerin Rovers juga vegetarian. Bellerin sudah kepincut dengan Rovers sejak bertemu mereka dalam laga persahabatan melawan Arsenal pada 2014.

"Ketika saya pertama kali bermain Forest Green Rovers - yang saya tahu tentang mereka adalah bahwa itu jauh dari London!" tutur Bellerin.

"Saat saya mendengar lebih banyak tentang klub dan pekerjaannya, saya tahu saya ingin bertemu mereka dan menjadi bagian darinya. Begitu banyak orang merasa tidak ada solusi untuk masalah dunia, tetapi Forest Green sudah melakukan banyak hal - dan menunjukkan jalannya kepada orang lain."

"Saya sangat senang menjadi bagian dari keluarga FGR. Saya akan membantu sebisa saya, mendukung orang-orang yang ingin mengubah dunia menjadi lebih baik," tegas pemain yang juga pernah menimba ilmu di akademi La Masia tersebut.

Musim lalu Rovers menempati urutan 10 klasemen di League Two di bawah arahan Mark Cooper. Sebagian besar pemain dalam skuad mereka didominasi pemain-pemain Inggris, sementara pemain non-Inggris adalah: Ebou Adams, Aaron Collins, Nicky Cadden, Jamille Matt, Lewis Thomas, dan Vaughn Covil.

Breaking News Hector Bellerin Arsenal
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.889

Berita Terkait

Inggris
Jika Menang Melawan Chelsea, Titel Premier League Jadi Milik Arsenal
Arsenal semakin dekat jadi juara Premier League jika mengalahkan Chelsea di pekan 13 yang dihelat di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Jumat, 28 November 2025
Jika Menang Melawan Chelsea, Titel Premier League Jadi Milik Arsenal
Spanyol
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Real Madrid disebut membatalkan rencana merekrut Ibrahima Konate. Keputusan ini membuka peluang besar bagi Liverpool untuk memperpanjang kontrak sang bek.
Johan Kristiandi - Jumat, 28 November 2025
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Liga Indonesia
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Simak informasi mengenai jadwal dan link streaming pertandingan Persija vs PSIM, Jumat (28/11), melalui artikel di bawah ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Indonesia
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Turnamen GMT Soccer 2025 ini akan berlangsung di Kelapa Dua Sport Center, Tangerang, pada 29 dan 30 November mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Inggris
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Meski performa Liverpool sedang buruk, posisi Arne Slot untuk saat ini masih aman tidak terancam.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Ragam
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Persija Jakarta merayakan hari jadinya yang ke-97 pada hari ini, Jumat (28/11). #96WeRiseAgain
Tengku Sufiyanto - Jumat, 28 November 2025
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Liga Europa
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Pelatih Feyenoord Robin van Persie memberikan kesempatan sang anak Shaqueel untuk melakoni debut seniornya.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Liga Indonesia
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Rizky Ridho menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun. Ridho dipersilakan hengkang sebelum kontrak berakhir asalkan ke tim luar negeri.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Persija akan menjamu PSIM pada pertandingan pekan 14 Super League 2025/2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Liga Indonesia
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Persija menjalin kemitraan strategis dengan Terengganu FC. Kolaborasi ini diresmikan dalam penandatangan kerja sama di Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Bagikan