LaLiga

Barcelona Punya Satu Permintaan Khusus untuk Timnas Spanyol

Lamine Yamal cedera, Barcelona tidak ingin sang pemain gabung timnas Spanyol.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 11 November 2024
Barcelona Punya Satu Permintaan Khusus untuk Timnas Spanyol
Lamine Yamal (X/FabrizioRomano)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona dikabarkan meminta timnas Spanyol untuk tidak memanggil Lamine Yamal pada jeda internasional kali ini. Barca merasa, Yamal butuh waktu istirahat untuk pulih dari cedera.

Lamine Yamal tidak masuk dalam skuad Barcelona melawan Real Sociedad. Pada pertandingan tersebut, Yamal hanya melihat rekan-rekannya kalah dari bangku penonton.

Pemain 17 tahun itu tidak bisa beraksi karena mengalami masalah pada pergelangan kakinya. Tidak ingin mengambil risiko, Hansi Flick pun memilih mengeluarkan Yamal dari dalam skuad.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Inter Milan Vs Napoli Imbang, Real Sociedad Akhiri Tren Kemenangan Barcelona

Di Bawah Hansi Flick, FC Barcelona Dapat Melebihi Pencapaian Era Pep Guardiola

Red Star Vs Barcelona: Hansi Flick Tidak Tahu Gagalkan Robert Lewandowski Cetak Sejarah

Flick menilai Yamal butuh lebih banyak waktu untuk pulih. Oleh karena itu, Barcelona akan meminta timnas Spanyol untuk tidak melibatkan Yamal pada jeda internasional kali ini.

"Kami kehilangan Lamine Yamal hari ini. Itu normal. Saya tidak tahu apakah dia akan kembali setelah jeda internasional," ungkap Flick menurut laporan Football Espana.

"Saya pikir dokter akan memintanya untuk tidak bermain bersama timnas. Kami akan berbicara dengan RFEF."

Lamine Yamal (X/FabrizioRomano)

"Jika bisa bermain malam ini, dia akan melakukannya. Namun, tidak ada pilihan. Saya berharap hal yang benar akan dilakukan," papar Flick.

Menurut jadwal, Spanyol memiliki dua pertandingan pada jeda internasional bulan ini. Pertama, La Furia Roja akan menghadapi Denmark pada lanjutan UEFA Nations League, Sabtu 16 November. Tiga hari berselang, Spanyol akan menjamu Swiss.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Oleh karena itu, timnas Spanyol harus segera mengambil keputusan apakah Lamine Yamal akan masuk skuad atau tidak.

Lamine Yamal Barcelona Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.267

Berita Terkait

Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Benfica vs Real Madrid di Liga Champions 2025/2026. Peluang kemenangan El Real lebih besar, Benfica butuh keajaiban!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026. The Reds berpeluang besar menang dan mengamankan tiket delapan besar.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Liga Indonesia
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Shayne Pattynama bercerita proses kepindahannya ke Persija. Ia mengatakan Persija adalah tim yang ingin dibela ketika berkarier di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Gunners sangat besar, apakah rekor sempurna bakal tercipta?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Superkomputer Opta memprediksi hasil Napoli vs Chelsea di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Blues mencapai 40 persen, laga diprediksi berlangsung ketat!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Bagikan