Barcelona Kembali Lirik Krzysztof Piatek
BolaSkor.com - Barcelona dikabarkan Calciomercato kembali mengincar penyerang AC Milan, Krzysztof Piatek. Blaugrana menilai, Piatek adalah sosok tepat untuk menjadi ujung tombak di masa depan.
Sebelumnya, Barcelona sempat diisukan ingin memboyong Piatek ketika masih membela Genoa. Saat itu, El Barca terpincut dengan katajaman sang penyerang di Serie A.
Baca Juga:
Lionel Messi Minta Ousmane Dembele Lebih Fokus Bermain Sepak Bola dan Jaga Profesionalisme
Namun, Barcelona akhirnya memutuskan mundur karena tidak ingin menambah pengeluaran. Walhasil, Milan melenggang dan berhasil mencapai kata sepakat dengan Genoa.
Krzysztof Piatek membuat Milan tidak menyesal mengeluarkan dana 35 juta euro setelah mencetak 13 gol dari 27 laga pada musim lalu. Catatan tersebut tentu lebih baik dari sang penyerang terdahulu, Gonzalo Higuain.
Akan tetapi, Krzysztof Piatek dikabarkan sedang memikirkan kembali masa depannya di Milan. Bukan tanpa sebab, saat ini Rossoneri sedang terpuruk di Serie A. Milan menelan empat kekalahan dari enam laga.
Satu di antara pemain yang dianggap sebagai biang keladi di balik hasil negatif itu adalah Piatek. Penyerang 24 tahun itu baru mengemas dua gol - itu pun keduanya berasal dari titik putih.
Barcelona mencoba memanfaatkan kondisi Piatek di Milan dengan proposal penawaran pada bursa transfer mendatang. Kabarnya, Piatek memiliki harga 44 juta euro.
Barcelona kembali mengejar Piatek setelah Luis Suarez mulai menunjukkan kata melambat. Juru gedor asal Uruguay itu sudah memasuki usia senja dan performanya pun cenderung menurun. Apalagi, Suarez mulai mengalami cedera.
Peluang Barcelona mendatangkan Krzysztof Piatek: 45 persen
Barcelona bisa menjadi jalan keluar bagi Krzysztof Piatek untuk tetap berada di level permainan terbaik. Namun, peluang Barca tak akan lepas dari performa Milan di Serie A. Jika bisa membaik, Piatek diperkirakan tidak akan pergi.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Hasil Premier League: Manchester City Kalahkan Liverpool 3-0 di Laga Ke-1.000 Pep Guardiola
Legenda Manchester United Patrice Evra Guncang Liga Kita Festival di Jakarta
Jadwal Live Streaming Serie A Inter Milan vs Lazio, Tayang Senin (10/11) dini hari WIB
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22