Barcelona Kehilangan Neymar dan Alba
Barcelona – Raksasa Catalan Barcelona mengumumkan Neymar harus istirahat selama empat pekan, setelah mengalami pembengkakan pada metatarsal keempat kaki kiri.
Blaugrana juga baru mengonfirmasi Jordi Alba memiliki cedera hamstring kanan dan kemungkinan absen selama tiga sampai empat pekan.
Cedera tersebut membuat keduanya bakal melewatkan pertandingan lawan Athletic Bilbao, Villarreal dan Getafe. Neymar dan Alba kemungkinan baru bisa merumput di dua laga terakhir, masing-masing ke markas Elche 11 Mei dan menjamu Atletico Madrid pada laga pamungkas 18 Mei.
Baik Neymar dan Alba diprediksi tetap mampu tampil di Piala Dunia untuk Brasil dan Spanyol.
Sementara itu bek tengah Marc Bartra masih berjuang memulihkan diri dari cedera hamstring, dan belum ada kepastian bisa tampil atau tidak saat lawan Athletic Bilbao akhir pekan ini.
Seperti dilansir ESPN, badai cedera ini membuat pelatih Gerardo Martino memanggil empat pemain dari Barcelona B untuk berlatih bersama skuat utama, adalah Sergi Gomez, Carles Planas, Edgar Ie dan Frank Bagnack.
11.190
Berita Terkait
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Liga Champions: Kekalahan Lawan Chelsea Bongkar Kebobrokan Barcelona
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona