Barcelona Dilarang Rekrut Pemain di Bursa Transfer Musim Panas
BolaSkor.com - Barcelona dilarang mendatangkan pemain anyar pada bursa transfer musim panas mendatang. Hal itu ditegaskan langsung oleh Presiden LaLiga, Javier Tebas.
Barcelona telah dikaitkan dengan sejumlah pemain meski bursa transfer baru akan dibuka awal Juli mendatang. Sang pelatih, Xavi Hernandez berencana memperkuat skuadnya demi bisa bersaing di Spanyol dan Eropa.
Namun rencana Barcelona itu terancam gagal terlaksana. Masalah finansial yang tak kunjung selesai menjadi alasan utamanya.
Baca Juga:
Real Madrid 0-1 Barcelona: Gol Bunuh Diri Jadi Pembeda
Real Madrid Vs Barcelona: Xavi Ungkap Makna Kemenangan di Santiago Bernabeu
Membedah Rekor Pertemuan Real Madrid Vs Barcelona di Copa del Rey
LaLiga yang sangat ketat dalam menjalankan regulasi Financial Fair Play (FFP) menganggap Barcelona tidak memenuhi syarat untuk mendatangkan pemain baru pada musim panas mendatang. Hal serupa sudah lebih dulu diterapkan pada bursa transfer musim dingin lalu.
"Kami tidak membiarkan Barcelona merekrut pemain musim dingin ini dan musim panas mendatang, mereka tidak akan dapat merekrut pemain. Dengan tuas terkenal, klub telah membuat tuas musim panas lalu untuk 5 persen dari omsetnya," kata Javier Tebas dilansir dari Goal.
"Namun di klub lain, itu bisa menjadi masalah. Kami telah bertindak dan mengatur diri sendiri dengan cepat, tidak ada yang bisa membuat tuas yang mewakili 5% persen dari omset."
Barcelona memang mengakali krisis finansialnya dengan mengaktifkan tuas pengungkit ekonomi pada musim panas tahun lalu. Blaugrana menjual sejumlah aset seperti hak siar TV masa depan demi mendapatkan dana segar untuk belanja pemain.
Langkah itu membuat Barcelona bisa mendapatkan sejumlah bintang seperti, Jules Kounde, Robert Lewandowski, Raphinha, Franck Kessie, Andreas Christensen, hinggar Marcos Alonso. Meskipun beberapa di antaranya datang secara gratis.
Salah satu target utama Barcelona untuk musim panas mendatang adalah mendatangkan Bernardo Silva dan memulangkan Lionel Messi. Kini rencana tersebut semakin sulit untuk diwujudkan.
"Jika dengan Barcelona, yang merupakan klub yang sangat penting untuk Liga, kami melihat ke arah lain dalam masalah ekonomi, kami akan merugikan diri kami sendiri. kompetisi itu sendiri," tegas Tebas.
6.514
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat