Barcelona dan Madrid Diragukan Punya Uang Beli Mohamed Salah

Javier Tebas pesimistis Barcelona dan Real Madrid memiliki kemampuan membeli Salah.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 10 Maret 2021
Barcelona dan Madrid Diragukan Punya Uang Beli Mohamed Salah
Mohamed Salah (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Presiden LaLiga, Javier Tebas, buka suara terkait isu Barcelona dan Real Madrid yang tertarik dengan penyerang Liverpool, Mohamed Salah. Tebas menilai, sulit memboyong Salah pada bursa transfer musim panas 2021.

Mohamed Salah diisukan mulai tidak betah di Liverpool. Pemain asal Mesir tersebut beberapa kali terlihat tidak terima ketika ditarik keluar Jurgen Klopp.

Sebelumnya, Salah dikabarkan juga geram karena tidak dipilih sebagai kapten Liverpool. Padahal, ia merasa apa yang sudah diberikannya kepada Liverpool sudah cukup menjadi alasan penunjukkan kapten.

Baca Juga:

Deretan Pemain Buruan PSG Selain Lionel Messi

Pengakuan Mantan Bek Chelsea: Mo Salah seperti Messi saat Latihan

Bayern Munchen Tak Punya Niat Boyong Lionel Messi dari Afrika

Mohamed Salah

Kondisi tersebut membuat isu kepergian Salah mulai berembus. Dua tim yang tertarik adalah Barcelona dan Real Madrid.

Bagi Barcelona, Mohamed Salah adalah alternatif Lionel Messi yang belum meneken kontrak baru. Kemampuan Salah dalam mencetak gol diharapkan dapat mengisi lubang yang ditinggalkan Messi.

Sementara itu, Real Madrid ingin menempatkan Salah pada posisi Eden Hazard. El Real tidak puas dengan penampilan Hazard yang lebih sering mengalami cedera.

Meski demikian, Javier Tebas pesimistis Barcelona dan Real Madrid memiliki kemampuan membeli Salah. Sebab, saat ini para klub sedang berjuang keluar dari krisis finansial akibat pandemi virus corona.

"Kedatangan Mohamed Salah ke LaLiga? Melihat situasi saat ini, tidak mungkin Liverpool akan menjual Salah atau ada klub papan atas yang bisa membeli pemain besar pada musim panas mendatang," ujar Tebas seperti dilaporkan SportsMole.

"Saya benar-benar berharap Salah bermain di LaLiga. Namun, saya menilai tidak ada transfer mahal pada musim panas ini."

Saat ini, Mohamed Salah masih terikat kontrak hingga Juni 2023 di Liverpool. Mantan pemain AS Roma itu diyakini memiliki harga tak kurang dari 120 juta euro.

Liverpool Mohamed salah Breaking News LaLiga Barcelona Real Madrid
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.182

Berita Terkait

Inggris
Kembali dari Piala Afrika 2025, Mohamed Salah Disambut Arne Slot di Liverpool
Arne Slot, pelatih Liverpool, menyambut dengan senang hati kedatangan Mohamed Salah usai bermain di Piala Afrika 2025.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Kembali dari Piala Afrika 2025, Mohamed Salah Disambut Arne Slot di Liverpool
Inggris
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Usai merekrut Antoine Semenyo, Manchester City kini menyalip Liverpool dalam perburuan bek Crystal Palace, Marc Guehi.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Spanyol
Pemain Spesial Barcelona Selain Lamine Yamal
FC Barcelona menang 2-0 atas Racing Santander di 16 besar Copa del Rey dan Hansi Flick memuji satu pemain spesial Barcelona: Fermin Lopez.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Pemain Spesial Barcelona Selain Lamine Yamal
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Bagikan