LaLiga
Barcelona Belum Bisa Daftarkan Dani Olmo dan Pau Victor, Hansi Flick Frustrasi
BolaSkor.com - Pelatih Barcelona Hansi Flick menyatakan dirinya frustrasi dengan kesulitan yang dialami klub dalam memasukkan Dani Olmo dan Pau Victor dalam daftar pemain.
Meski begitu, Flick mengaku tetap yakin masalah akan bisa cepat diselesaikan. Flick juga memuji sikap kedua pemain.
“Saya sudah berbicara dengan Dani dan Pau. Situasinya tidak mudah bagi mereka. Tetapi mereka tetap positif dan ingin bermain untuk klub ini,” kata Flick dikutip dari Reuters.
Baca Juga:
Frenkie de Jong Pertimbangkan Pergi Tinggalkan Barcelona

Barcelona mengajukan permohonan lisensi kepada Asosiasi Sepak Bola Spanyol pada Selasa waktu setempat. Sebelumnya Barcelona kalah dalam banding kedua untuk mendaftarkan pemain pada sisa musim ini.
“Jujur saja, saya tidak senang dengan situasi ini. Begitu pula dengan para pemain. Tapi keadaannya memang seperti itu dan kami harus menerimany," kata Flick.
Barcelona akan menghadapi klub kasta keempat Barbastro di babak 32 besar Copa del Rey, Minggu (5/1) dini hari WIB. Flick menungkap para pemainnya dalam kondisi baik meski kecewa dengan situasi seputar Dani Olmo.
"Kami melakukannya dengan sangat baik dalam latihan. Kami tahu apa yang menanti kami. Karena itu kami harus fokus."
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.495
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes