Barcelona 3-4 Real Betis, Setelah 20 Tahun Los Beticos Akhirnya Menang di Camp Nou

Ini merupakan hasil bersejarah bagi Betis yang tidak pernah memetik kemenangan di Camp Nou selama 20 tahun.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 12 November 2018
Barcelona 3-4 Real Betis, Setelah 20 Tahun Los Beticos Akhirnya Menang di Camp Nou
Selebrasi Real Betis (LaLiga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona secara mengejutkan takluk 3-4 dari Real Betis pada lanjutan LaLiga di Stadion Camp Nou, Minggu (11/11). Bahkan di paruh pertama Barca sudah tertinggal 0-2 setelah dijebol Junior Firpo dan Joaquin Sanchez.

Ini merupakan hasil bersejarah bagi Betis yang tidak pernah memetik kemenangan di Camp Nou selama 20 tahun.

Menghadapi Betis, Barcelona menyambut kembalinya Lionel Messi yang lepas dari cedera. Sebelumnya, dalam lima laga terakhir tanpa Messi, Barca mencatatkan empat kemenangan dan satu seri.

Meski menampilkan Messi, Barca tidak memainkan Philippe Coutinho dan Ousmane Dembele.

Sementara Real Betis yang memasang lima pemain di lini tengah mampu mendesak tuan rumah untuk berbagi penguasaan bola.
Pertahanan pasukan Ernesto Valverde yang buruk harus dibayar mahal. Menit ke-20, William Carlvaho mengirimkan umpan terobosan yang dimanfaatkan Junior Firpo dengan tembakan ke sudut dekat.

Tertinggal satu gol, Barca berusaha meningkatkan intensitas serangan. Lima menit setelah kebobolan, Barca mendapatkan peluang lewat Clement Lenget. Namun sepakan volinya menyambut bola Messi gagal berbuah gol.

Pada menit ke-34, Betis kembali membuat publik Camp Nou terkejut. Mantan pemain Barca, Cristian Tello mengirim umpan datar yang disantap Joaquin Sanchez. Sang pemain veteran itu menggandakan keunggulan Betis menjadi 2-0.

Hingga babak pertama usai, Barcelona tidak dapat mengejar ketertinggalan dua gol.

Babak kedua berjalan seru. Kedua kubu bergantian melancarkan serangan. Apresiasi harus diberikan kepada Betis yang tampil terbuka dan sarat nyali meski bermain di Camp Nou.

Memasuki menit ke-68, Barcelona berhasil menipiskan selisih setelah Lionel Messi membuat gol dari titik putih. Penalti diberikan setelah Jordi Alba dijatuhkan Cristian Tello.

Namun Betis kembali menjauh pada menit ke-71. Betis membuat gol ketiga mereka lewat sepakan spekulatif Giovani lo Celso. Gol tidak lepas dari kesalahan fatal Marc-Andre ter Stegen dalam menjinakkan bola sepakan Celso yang seharusnya bisa mudah ditangkapnya.

Menit ke-79, Barcelona berhasil menipiskan ketertinggalan setelan Arturo Vidal membobol gawang tim tamu setelah menerima umpan Munir di depan gawang Betis.

Saat berusaha menyamakan kedudukan, petaka mendatangi Barcelona menyusul kartu merah yang diterima Ivan Rakitic di menit 82. Wasit memberi Rakitic kartu kuning kedua setelah terlambat menekel Celso.

Selang satu menit setelah kehilangan Rakitic, gawang Barcelona kembali bobol. Kali ini oleh Sergio Canales yang meneruskan umpan tarik Junior Firpo.

Unggul 4-2, Betis terus melancarkan tekanan. Pada menit 85 tim tamu nyaris menambah gol. Namun usaha Sergia Canales kali ini bisa dibendung Ter Stegen.

Saat laga memasuki tambahan waktu tiga menit, Barcelona berhasil membuat gol lewat Lionel Messi.

Memasuki periode akhir, laga berjalan sengit. Barcelona dengan tenaga sisa mencoba menggempur pertahanan Betis. Namun hingga laga usai skor 4-3 untuk Real Betis tidak berubah.

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Sergi Roberto, Clement Lenglet, Gerard Pique, Jordi Alba; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Arthur; Malcom, Luis Suarez, Lionel Messi.

Real Betis (3-5-2): Pau Lopez; Aissa Mandi, Marc Bartra, Sidnei; Cristian Tello, Giovani Lo Celso, William Carvalho, Andres Guardado, Junior Firpo; Joaquin, Loren Moron

LaLiga Barcelona Real betis Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.492

Berita Terkait

Spanyol
Gagal Menang di Belgia, Barcelona Lemah Hadapi Serangan Balik
Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, mengakui timnya lemah menghadapi serangan balik usai imbang 3-3 lawan Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Gagal Menang di Belgia, Barcelona Lemah Hadapi Serangan Balik
Futsal
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Piala Asia Futsal 2026 akan berlangsung di Indonesia Arena dan Jakarta International Velodrome.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Klasemen
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Persaingan di papan bawa juga sangat ketat.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Inggris
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Dalam kemenangan 4-1 Manchester City atas Borussia Dortmund pada lanjutan Liga Champions, Phil Foden muncul sebagai bintang dengan menyumbang dua gol.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Liga Champions
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Enzo Maresca memberikan penilaian terhadap penampilan Chelsea yang ditahan imbang 2-2 oleh Qarabag.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Liga Champions
Manchester City Bekuk Dortmund, Pep Guardiola Senang Gol Tidak Hanya dari Erling Haaland
Erling Haaland kembali menghantui Borussia Dortmund dengan penyelesaian klinis, sementara Phil Foden mencetak dua gol brilian saat Manchester City meraih kemenangan telak 4-1.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Manchester City Bekuk Dortmund, Pep Guardiola Senang Gol Tidak Hanya dari Erling Haaland
Italia
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
AC Milan dan Inter Milan resmi mengakuisisi Stadion San Siro dan lahan di sekitarnya dari Dewan Kota Milan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Sah Akuisisi San Siro, AC Milan dan Inter Siap Bangun Markas Baru
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Inter Milan, Manchester City, dan Galatasaray di antara tim-tim yang meraih kemenangan penting.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Inter Milan siap memburu kemenangan saat menjamu Kairat Almaty di Liga Champions. Cek link streaming resmi, jadwal, dan update skuad di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Bagikan