Bantu Perangi Virus Corona, Indra Sjafri Lelang Jaket Bersejarah

Indra Sjafri ambil bagian untuk menyumbang dana. Ia melelang salah satu barang bersejarah miliknya
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Senin, 06 April 2020
Bantu Perangi Virus Corona, Indra Sjafri Lelang Jaket Bersejarah
Indra Sjafri (Isitimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Virus Corona (COVID-19) saat ini sudah sangat mengkhawatirkan di Indonesia. Maka dari itu banyak pihak yang membuat gerakan untuk memerangi virus yang pertama kali muncul di Wuhan, China itu, tak terkecuali para pemain dan pelatih sepak bola.

Saat ini sudah banyak tim-tim di Indonesia melakukan pelelangan barang berharga para pemainnya. Dari mulai jersey dan sepatu pemain, sampai dengan medali gelar juara Liga 1 2018 yang dimiliki oleh Marko Simic ikut dilelang guna membantu korban Virus Corona.

Direktur Teknik (Dirtek) PSSI, Indra Sjafri pun ambil bagian untuk menyumbang dana. Ia melelang salah satu barang bersejarah miliknya dan nantinya hasilnya disumbangkan untuk memerangi Virus Corona.

Baca Juga:

Medali Juara Liga 1 Milik Marko Simic Terjual Rp26 Juta dalam Lelang Amal

Soal Pandemi Virus Corona, Indra Sjafri: Social Distancing Penting dan Jangan Panik

Mantan pelatih Bali United itu, melelang jaket yang dipakainya saat Timnas Indonesia U-19 menghadapi Korea Selatan dalam laga Pra Piala Asia 2014 di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 2013 silam.

Saat itu, Evan Dimas dan kawan-kawan mengalahkan Korea Selatan dengan skor 3-2. Jaket tersebut juga sudah ditandatangani oleh Indra Sjafri. Indra menilai barang ini sangat berharga, pasalnya jarang sekali Timnas Indoensia bisa mengalahkan Timnas Korea Selatan.

"Itu jaket yang saya pakai saat Timnas U-19 vs Korsel U-19 dan jaket itu sangat berharaga untuk saya. Sementara ini, itu saja dulu yang akan saya lelang," kata Indra Sjafri.

Hasil lelang jaket Indra Sjafri nantinya akan disumbangkan untuk para tenaga medis dan pasien Corona. Lelang tersebut dilakukan di akun Instagram, @apssi.official sejak 4 April hingga 15 April mendatang. Harga awal untuk penawaran adalah Rp 1 juta dengan kelipatan Rp 100 untuk penawaran berikutnya.

Timnas Indonesia Timnas Indonesia U-19 Indra sjafri Virus Corona
Posts

4.870

Berita Terkait

Timnas
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Mantan bek Timnas Indonesia, Hamka Hamzah, menyarankan kepada PSSI untuk tidak buru-buru memilih pelatih baru untuk menukangi Tim Merah Putih.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Timnas
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Rumor Bojan Hodak menjadi pelatih Timnas Indonesia menguat akhir-akhir ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Namun, Erick Thohir tidak membocorkan nama-nama pelatih tersebut.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
Mees Hilgers menolak perpanjangan kontrak yang disodorkan FC Twente.
Rizqi Ariandi - Selasa, 04 November 2025
Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
Timnas
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
PSSI tidak terburu-buru menunjuk pengganti Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Pemilihan Pelatih Baru Timnas Indonesia Harus Matang, PSSI Minta Publik Bersabar
Timnas
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
PSSI mengajak untuk move on dari Shin Tae-yong.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Timnas
Tidak Benar 10 Exco PSSI Ingin Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia
Dua anggota Exco PSSI, Kairul Anwar dan Muhammad, buka suara.
Rizqi Ariandi - Jumat, 31 Oktober 2025
Tidak Benar 10 Exco PSSI Ingin Shin Tae-yong Kembali Melatih Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Jeje Singgung Nama Eliano Reijnders, Bojan Hodak: Omong Kosong
Saat menjadi narasumber dalam salah satu acara podcast mengenai sepak bola, Jeje menyinggung keputusan Shin Tae-yong yang memasukkan pemain Eliano Reijnders saat Timnas Indonesia melawan Bahrain pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung pada 10 Oktober lalu.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 31 Oktober 2025
Jeje Singgung Nama Eliano Reijnders, Bojan Hodak: Omong Kosong
Bagikan