Bali United Siap Hadapi Tensi Tinggi Lawan Bhayangkara FC

Bali United akan berjuang mengamankan tiga poin di Stadion Manahan Solo, Kamis (8/12) malam.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 08 Desember 2022
Bali United Siap Hadapi Tensi Tinggi Lawan Bhayangkara FC
M Rahmat merayakan gol ke gawang Persita Tangerang. (Media Bali United)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, tak khawatir dengan laga tensi tinggi melawan Bhayangkara FC pada lanjutan Liga 1 2022/2023. Brwa Nouri dkk. akan berjuang mengamankan tiga poin di Stadion Manahan Solo, Kamis (8/12) malam.

Kemenangan atas Persita Tangerang 3-2 memberi semangat tinggi bagi Serdadu Tridatu. Tambahan tiga poin membuat Bali United menempel ketat PSM Makassar di posisi atas.

Bali United dengan 24 poin hanya selisih satu poin saja dengan PSM. Itu artinya, jika PSM tergelincir dalam laga melawan Persita di Bantul, Bali United otomatis akan memuncak klasemen dengan 28 poin.

Baca Juga:

Hasil Liga 1 2022/2023: Persib Kalahkan Persik, Dewa United FC Takluk dari Arema FC

Thomas Doll Tanggapi Insiden yang Melibatkan Michael Krmencik dengan Diego Michiels

Hanya saja, laga ini tak akan mudah. Meski kini Bhayangkara FC ada di posisi bawah, skuat besutan Widodo Cahyono Putro tetaplah tim kuat yang tak bisa diremehkan.

"Kita tahu kualitas dari para pemain Bhayangkara FC. Mereka sangat bagus. Kita harus kerja keras lagi. Mudah-mudahan bisa menang, bisa mendapatkan tiga poin. Sekarang kita nomor dua, dekat dengan peringkat pertama. Makanya kita butuh hasil positif," kata Stefano Cugurra, Rabu (7/12).

Teco, sapaan akrabnya, tak khawatir dengan tingginya tensi pertandingan tiap berjumpa Bhayangkara FC. Menurutnya, hal itu sangat biasa dalam sepak bola ketika dua tim papan atas bertemu.

"Setiap tahun dua tim ini sering kerja buat posisi atas di liga. Saat melawan mereka, ada tensi tinggi buat dapat poin, karena Bhayangkara FC mau menang dan Bali United juga mau menang," tutur Teco.

"Ini situasi dari sepak bola. Kita respect dengan Bhayangkara FC. Mudah-mudahan wasit bisa memimpin dengan adil dan tim terbaik akan menang," imbuh Teco.

Sementara itu, gelandang Bali United, Eber Bessa, memastikan timnya siap bertarung lagi meski jeda antarlaga sangat pendek. Bali United punya masa persiapan bagus selama dua bulan kompetisi terhenti.

"Kita sudah melakukan semua persiapan dengan bagus dan banyak istirahat karena dua hari lalu baru saja main. Sebelum liga dimulai, kita juga banyak melakukan latihan. Sekarang kita harus nikmati saat main," jelas Eber menggunakan bahasa Portugis yang diterjemahkan Teco.

Eber Bessa yang mencetak dua gol lawan Persita akan menjadi pemain kunci untuk merebut kemenangan dari tangan The Guardian. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Bali United Bhayangkara FC Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Spanyol
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid ternyata tak sepenuhnya salah sang pelatih. Laporan media Spanyol menyebut ada kegagalan manajemen Los Blancos di balik keputusan ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Spanyol
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso harus mengakhiri petualangannya bersama Real Madrid lebih cepat dari dugaan. Kekalahan di laga-laga besar hingga final Piala Super Spanyol jadi sorotan. Begini rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Spanyol
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Xabi Alonso menyampaikan pesan emosional usai berpisah dengan Real Madrid. Pelatih asal Spanyol itu mengungkap rasa hormat, terima kasih, dan kebanggaannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Bagikan