Bali United Menanti Detail Regulasi Pemain U-20 di Liga 1
BolaSkor.com - Bali United menanti keputusan PSSI mengenai detail regulasi pemain U-20 andai jadi diterapkan pada lanjutan Liga 1 2020. Terbuka peluang Bali United mempromosikan dua pilar Timnas Indonesia U-19/U-20.
Bali United bersemangat mengikuti lanjutan kompetisi Liga 1 2020. Bali United pun siap ketika harus mengikuti kebijakan pemusatan kompetisi di Pulau Jawa.
Ada sinyal yang dilempar pelatih Stefano Cugurra untuk latihan mulai awal Agustus. Kini, Bali United turut menunggu detail regulasi dari kompetisi. Salah satunya mengenai rencana menerapkan regulasi U-20.
Regulasi ini dimaksudkan PSSI sebagai bagian dari persiapan menuju Piala Dunia U-20 2021. Para pemain diklaim akan mendapatkan manfaat andai bisa berlaga di Liga 1 2020.
Baca Juga:
Antusias Ilija Spasojevic Menuju Latihan Perdana Bali United
Bali United sudah mengantisipasi andai regulasi ini benar-benar diterapkan. Ada dua pilar Timnas Indonesia U-19, Kadek Dimas Satria dan Komang Tri Arta yang bisa dipromosikan ke tim senior.
"Saya masih menunggu regulasi ini keluar. Saya ingin tahu berapa pemain yang harus main dan berapa menit harus main," terang Stefano Cugurra.
Kadek Dimas dan Komang Tri Arta sudah berlatih dengan beberapa pemain senior Bali United. Pelatih fisik Bali United, Yogi Nugraha, meminta bantuan gelandang, M Taufiq untuk membantu mereka berlatih.
"Soal pemain Timnas U-19, seharusnya mereka masuk tim waktu PSSI konfirmasi mereka harus main di Liga 1," jelas Teco, sapaan akrabnya.
Selain Kadek Dimas dan Komang Tri Arta, Bali United memilii Irfan Jauhari. Bedanya, Irfan sudah didaftarkan sejak awal musim. Dia pernah masuk line up lawan Barito Putera, pada pekan kedua Liga 1 2020. (Laporan Kontributor Putra Wijaya/Bali)
Tengku Sufiyanto
17.612
Berita Terkait
Kartu Merah Bali United Untungkan Persib Bandung Meraih Kemenangan
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
SD Kristen Manahan dan Al Azhar Syifa Budi Juara MilkLife Soccer Challenge Solo Seri 1 2025-2026
Ismed Sofyan Bantu Gubernur YSK Bangkitkan Persma Manado
Dewa United Banten FC Alihkan Fokus ke Super League 2025/2026, Jan Olde Sentil Liverpool
Pantau Perkembangan Ayyoub Bouaddi Sejak Lama, Manchester United Siapkan Proposal Penawaran
Jan Olde Percaya Diri Dewa United Banten FC Bisa Juara ACGL 2025/2026
Prediksi Susunan Pemain AC Milan vs AS Roma: Menanti Duet Leao dan Nkunku
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025