Balas Kritikan Pjanic, Koeman: Dia Hanya Frustrasi di Barcelona

Ronald Koeman merespons komentar Miralem Pjanic soal waktu bermainnya di Barcelona.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 09 September 2021
Balas Kritikan Pjanic, Koeman: Dia Hanya Frustrasi di Barcelona
Miralem Pjanic (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tidak butuh waktu lama bagi pelatih Barcelona, Ronald Koeman membalas ucapan Miralem Pjanic soal waktu bermainnya di Barcelona. Koeman menilai Pjanic frustrasi dengan situasi yang dihadapinya.

Pjanic (31 tahun) pada akhirnya pergi dari Barcelona dan dipinjamkan ke klub Turki Besiktas. Musim pertamanya (musim 2020-2021) bukan musim terbaik Pjanic di Barcelona, sebab ia jarang dimainkan Koeman.

Selepas berganti klub mantan gelandang Juventus itu angkat bicara dan langsung tak menahan ucapannya mengenai Koeman. Sang pelatih sama sekali tak memberinya kans tampil, bahkan tak berbicara dengannya.

Baca Juga:

Tinggalkan Barcelona, Miralem Pjanic Langsung Sindir Koeman

Alasan Ronald Koeman Menginginkan Luuk de Jong di Barcelona

Krisis Finansial Tak Buat Koeman Ingin Pergi dari Barcelona

Ronald Koeman

"Pelatihnya (Koeman), ya. Saya tidak bisa terbiasa dengan situasi yang saya hadapi tahun lalu. Saya tahu saya tidak menginginkannya. Saya seorang pemain. Saya suka bermain sepak bola, inilah yang membuat saya bahagia," papar Pjanic kepada Marca.

“Saya selalu ingin bermain untuk Barca tetapi saya tidak menyangka situasinya akan menjadi begitu rumit."

“Ada satu titik di mana saya bermain lebih sedikit, segalanya menjadi rumit. Dan ketika saya bermain, sulit secara fisik dan mental untuk menjadi baik, karena itu membunuh kepercayaan diri saya, karena saya tidak memiliki komunikasi dengan (Koeman)."

"Itu sangat aneh, karena seorang pelatih adalah orang yang mengatakan siapa yang bermain dan siapa yang tidak, tetapi ada berbagai cara untuk melakukan sesuatu."

Respons Koeman

Koeman menanggapinya dengan respons yang 'dingin'. Dia menilai pemain berpaspor Bosnia Hezergovina itu hanya frustrasi dengan situasinya di Barcelona, sebab ia jarang bermain di sana dan kalah saing dengan pemain lainnya.

“Saya pikir itu hanya rasa frustrasi dari pihak pemain yang saya pahami,” papar Koeman kepada Mundo Deportivo.

“Tetapi dalam cara kami bermain, dalam ide kami bermain dengan bola dan tanpa bola, dia kalah dalam perebutan posisi dengan gelandang lain, dan tidak ada yang lain lagi (alasannya)."

"Saya mendoakan yang terbaik untuknya. Ini rumit. Kami telah mencoba, kami telah mencoba dan kami telah melihat bahwa ada pemain lain yang lebih baik darinya," tegas dia.

Kepergian Pjanic menambah panjang daftar pemain pergi dari Barcelona. Sebelumnya ada Emerson Royal, Junior Firpo, Antoine Griezmann, Jean-Clair Todibo, Carles Alena, Juan Miranda, Lionel Messi, Matheus Fernandes, Monchu, dan Francisco Trincao.

Breaking News Miralem pjanic Barcelona FC Barcelona Ronald Koeman
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Spanyol
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Pemecatan Ruben Amorim disinyalir tak mengubah niatan Marcus Rashford untuk bertahan di Barcelona, enggan kembali ke Manchester United.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Bagikan