Balapan Malam Tetap Jadi Sajian Utama ISSOM 2019
BolaSkor.com - Kejuaraan Indonesian Sentul Sports of Motorsport (ISSOM) 2019 kembali hadir pada 5-7 April di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat. Balapan di malam hari tetap menjadi sajian utama dalam ISSOM 2019.
Sebanyak enam seri akan dihelat di ISSOM 2019. Adapun nomor yang dilombakan mencakup 12 kelas.
Sejauh ini, persiapan menuju ISSOM 2019 berjalan tanpa kendala. Namun, ada beberapa regulasi baru yang perlu diadaptasi.
Baca Juga:
Berebut Tempat Playoff di Srikandi Cup Seri Semarang
NBA Musim 2018/19 Sudah Tamat Buat LeBron James
“Semua persiapan sudah siap, hanya persiapan untuk teknis ada regulasi-regulasi yang harus kami benahi dengan ABM,” ujar General Manager Sirkuit Sentul, Lola Moenek.
Untuk balapan malam, Sirkuit Sentul juga telah berbenah. Penambahan lampu baru di beberapa sudut akan membuat pembalap semakin nyaman berada di lintasan.
“Persiapan untuk balap malam akan kami tingkatkan terus, tahun ini jumlah lampu di sirkuit kami tambah lebih banyak sampai dengan 100 titik,” tambah Lola.
Untuk ISSOM 2019, terdapat peningkatan 10 persen jumlah pembalap. Pada ISSOM 2018, ada 280 pembalap yang berpartisipasi.
Menurut Director of Racing Commision Ikatan Motor Indonesia, Ananda Mikola, ajang ISSOM 2019 tak hanya sekedar adu gengsi, tetapi mencetak generasi penerus pembalap Indonesia.
“Saya bangga ada acara ini dan dari kejuaraan ini kita bisa melihat bibit-bibit pembalap baru yang semakin banyak," ungkap Ananda.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra