Baim Wong Kini Jadi Bagian Satria Muda
BolaSkor.com - Deretan selebritas yang terjun ke Indonesia Basketball League (IBL) kian bertambah. Kini, giliran Baim Wong yang ambil bagian di Satria Muda Pertamina Jakarta.
Baim menjabat sebagai presiden dari klub yang memiliki 11 gelar juara tersebut. Dalam visinya, Baim tak hanya ingin Satria Muda Pertamina Jakarta yang maju.
Ada misi mulia yang ingin diusung Baim di IBL. Ia berharap dengan kehadirannya, basket bisa lebih dikenal di masyarakat.
“Saya memiliki visi untuk membuat basket semakin massal dan dikenal masyarakat. Saya ingin dunia basket Indonesia semakin bergairah,” ujar Baim.
Baca Juga:
Ferdian: Cara Dewa United Surabaya Menyambut Saya Sangat Luar Biasa
Bergabungnya Baim semakin meramaikan deretan selebritas yang ada di IBL. Sebelumnya, Raffi Ahmad (RANS PIK Basketball), Gading Marten (West Bandits Solo), Wijaya Saputra (Dewa United Surabaya), dan Jovial da Lopez (Bumi Borneo) sudah terjun terlebih dahulu.
Bersama Satria Muda Pertamina Jakarta, Baim juga akan meneruskan tradisi. Tak ada target selain juara di tim yang bermarkas di Kelapa Gading tersebut.
“Yang saya tahu hanya ada target yang diusung Satria Muda yaitu juara,” ujar Baim.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Georgia vs Spanyol: Luis de la Fuente Sudah Punya Solusi Tanpa Lamine Yamal
Link Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali Malam Ini 15 November 2025, Begini Cara Nontonnya
Link Streaming Georgia vs Spanyol, Minggu 16 November 2025
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026, Luka Modric Akan Samai Rekor Lothar Matthaeus, Cristiano Ronaldo, dan Lionel Messi