Baihakki Khaizan Bicara soal Laga Pertama Melawan Timnas Indonesia

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 07 November 2018
Baihakki Khaizan Bicara soal Laga Pertama Melawan Timnas Indonesia
Bek Timnas Singapura, Baihakki Khaizan. (affsuzukicup.com)

BolaSkor.com - Bek senior Timnas Singapura, Baihakki Khaizan, bicara soal pertandingan pertama Grup B Piala AFF 2018 melawan Indonesia di Stadion Nasional, Kallang, Singapura, Jumat (9/11). Laga ini dijelaskan begitu penting untuk dimenangkan.

Apalagi, laga digelar di kandang. Kemenangan akan membuat Timnas Singapura lebih percaya diri menatap laga berikutnya.

Setelah melawan Timnas Indonesia, Singapura akan dijamu Filipina 13 November sebelum menerima kedatangan Timor Leste pada 21 November. Thailand menjadi lawan terakhir di Grup B pada 25 November di Bangkok.

"Format turnamen yang baru memberi masing-masing tim dua pertandingan kandang di babak penyisihan grup dan kami harus memanfaatkan sepenuhnya," kata Baihakki Khaizan dikutip dari Fox Sports Asia.

"Bermain melawan Indonesia di kandang dalam laga pertama. kami hanya memikirkan mendapatkan tiga poin. Tidak masalah apakah itu Indonesia atau tim lain. Kami butuh awal yang baik dan itu maksudnya," sambungnya.

Baihakki Khaizan juga menjelaskan bahwa pihaknya di Piala AFF 2018 menyusung semangat kebangkitan setelah Lions mengecewakan di beberapa edisi sebelumnya. "Para fans ingin lebih, publik Singapura ingin melihat kami bermain sepak bola yang baik dan tujuan saya sendiri adalah mewujudkannya."

"Saya ingin kami tampil baik di Piala AFF ini sehingga bisa meninggalkan sesuatu yang positif untuk dikembangkan di generasi berikutnya. Ada, pemain 18, 19, 20 tahun di skuat dan mereka ingin memulai karier internasional dengan cerah. Ini menjadi bagian tugas saya membantu mereka mewujudkannya," sambung Baihakki Khaizan.

Baihakki Khaizan juga melihat bahwa Piala AFF 2018 merupakan ajang yang bermanfaat untuk pemain muda Singapura dalam karier profesionalnya. Mengingat akan menjadi tempat klub-klub di Asia Tenggara melihat potensi pemain.

"Ambil contoh Thailand. Mereka memperbanyak kuota pemain ASEAN menjadi tiga untuk musim depan sehingga setiap pemain, tidak hanya dari Singapura, akan berusaha mengesankan klub dan pelatih."

"Piala AFF memberi saya kesempatan mewujudkan mimpi bermain di luar negeri, jadi akan selalu menjadi turnamen spesial bagi saya. Saya harap hal yang sama terjadi pada beberapa rekan setim saya," jelas bek berusia 34 tahun, yang musim 2018 bermain di klub Thailand Udon Thani dan pernah membela Persija Jakarta, Persib Bandung, Johor Darul Ta'zim.

Baihakki Khaizan Singapura Timnas Indonesia Piala AFF 2018
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan