Bagi Pep Guardiola Runner-up Premier League Lebih Bernilai dibandingkan Juara Piala FA
BolaSkor.com - Manajer Manchester City Pep Guardiola mengatakan bahwa target domestik utama Manchester City adalah finis runner-up Premier League. Menurutnya itu lebih penting dibandingkan memenangi Piala FA atau Piala Liga.
City telah menjelma sebagai kekuatan dominan sepak bola Inggris sejak kedatangan Guardiola di Stadion Etihad pada 2016. The Citizens total telah memenangkan delapan trofi di bawah juru taktik asal Spanyol tersebut, termasuk dua gelar Premier League.
City telah mengantongi Piala Liga ketiga berturut-turut dan mereka masih bersaing di semifinal Piala FA serta pertandingan babak 16 besar Liga Champions melawan Real Madrid.
Baca Juga:
Hasil Undian Perempat Final dan Semifinal Liga Champions 2019-20: Atalanta Uji Ambisi PSG
Serba-serbi Undian Perempat Final & Semifinal Liga Champions dan Liga Europa

Terlepas dari peluang treble kedua berturut-turut, Guardiola menegaskan bahwa menjadi runner-up di Premier League Inggris memiliki nilai lebih dibandingkan trofi-trofi domestik.
"Klub ini ingin memenangi gelar, jadi tentu saja ini bukan kepuasan yang sempurna tetapi sebuah pengakuan bahwa lawan kami lebih baik dalam kompetisi ini dan kami tidak berada di level itu," ujar Guardiola dikutip Goal.
"Kami tidak dapat menyangkal bahwa tempat kedua lebih baik daripada menjuarai Piala FA, Piala Liga atau yang lainnya dan kualifikasi untuk Liga Champions, yang diperjuangkan klub-klub lain."
"Kami bukan yang terbaik, tetapi kami lebih baik dibandingkan 18 tim lainnya. Ini adalah target untuk dicapai musim ini," tambah dia.
Yusuf Abdillah
9.923
Berita Terkait
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol