Bagas Kaffa Tak Temui Kendala dalam TC Timnas Indonesia U-23
BolaSkor.com - Bek sayap Barito Putera, Amiruddin Bagas Kaffa menjadi salah satu pemain muda yang dipanggil oleh manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia U-23 yang berlangsung di Jakarta, 8-28 Februari 2021.
Bagas Kaffa tidak menemui kesulitan yang berarti. Hal ini wajar, karena Bagas sudah terbiasa dilatih oleh Shin Tae-yong. Bagas Kaffa merasakan tangan Shin Timnas Indonesia U-19.
Kakak kandung dari Amiruddin Bagus Kahfi ini sudah mengerti karakteristik dan latihan yang diberikan oleh Shin Tae-yong. Meski demikian, berlatih dengan para seniornya di Timnas Indonesia U-23 ini menjadi pengalaman baru yang dirasakan olehnya.
Baca Juga:
"Latihan TC kali ini semuanya baik dan semua saling support juga. Adaptasi tidak terlalu masalah buat saya karena semua sudah saling mengenal," kata Bagas Kaffa seperti dikutip dari kanal YouTube PSSI Tv, Rabu (10/2).
"Terkait dengan kondisi selama ini, saya rasa kondisinya juga baik karena selama di rumah selalu latihan. Saya akan terus berikan yang terbaik selama diberi kesempatan buat TC," tambah pemain berusia 18 tahun tersebut.
Selain Bagas ada beberapa pemain Timnas Indonesia U-19 yang juga ikut serta seperti Braif Fatari, Pratama Arhan, Genta Alparedo, Rizky Ridho, Irfan Jauhari, dan Erlangga Setyo. Semua dipanggil untuk memberikan motivasi kepada pemain lainnya.
Seperti diketahui, TC ini merupakan persiapan tim untuk menghadapi SEA Games 2021 yang rencananya akan berlangsung di Hanoi, Vietnam, November-Desember di Vietnam. Selain pemain muda, Shin Tae-yong pun juga memanggil 14 pemain senior pada TC kali ini.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang