Babak Pertama Japan Open 2019: Menang, Jojo Bertemu Musuh Bebuyutan

Jojo mengalahkan pebulu tangkis Thailand di babak pertama Japan Open 2019.
Hendry WibowoHendry Wibowo - Rabu, 24 Juli 2019
Babak Pertama Japan Open 2019: Menang, Jojo Bertemu Musuh Bebuyutan
Jonatan Christie (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jonatan Christie mengawali turnamen BWF World Tour Super 700, Japan Open 2019 dengan mulus.

Tampil pada babak pertama menghadapi pebulu tangkis Thailand, Suppanyu Avihingsanon, Jojo-sapaan akrabnya menang dua set langsung.

Meskipun begitu, Suppanyu sukses merepotkan Jojo. Terbukti di set pertama, tunggal putra andalan Indonesia itu bersusah payah menang 21-15.

Baca Juga:

Babak Pertama Japan Open 2019: Fitriani Lagi-lagi Kalah dari Chen Yu Fei

Babak Pertama Japan Open 2019: Beda Nasib Fajar/Rian dan Berry/Hardianto, Della/Rizki Kandas

Set kedua, Suppanyu bahkan memaksa skor imbang 20-20. Beruntung, pada momen krusial, Jojo tak melakukan kesalahan dan menang 23-21.

Berkat kemenangan ini, Jojo melaju ke babak kedua untuk bertemu musuh bebuyutannya, NG Ka Long Angus.

Rapor pertemuan sejauh ini, Jojo kalah dengan skor 3-4. Namun di pertandingan terakhir pada ajang New Zealand Open 2019, di mana Jojo keluar sebagai juara, ia menang, 21-12, 21-13.

Kemenangan tersebut mengakhiri empat pertemuan selalu kalah melawan NG Ka Long Angus.

Wahyu/Ade Kalahkan Ganda Putra Malaysia

Sementara itu, usai Jojo bermain, ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka/Ade Yusuf juga berhasil meraih kemenangan atas pasangan Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan skor 24-22, 21-10.

Pada babak kedua Japan Open 2019, Wahyu/Ade berpotensi bertemu pasangan senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Adapun saat berita ini ditulis, Hendra/Ahsan baru akan bertanding melawan pasangan Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.*

Breaking News Jonatan Christie Jepang Open 2019
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Berita Terkait

Italia
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
AS Roma dikabarkan tengah mempertimbangkan langkah untuk memulangkan Mohamed Salah dari Liverpool.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
Inggris
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Pep Guardiola harus puas dengan hasil imbang 0-0 setelah menghabiskan malam pertama Tahun Baru dengan kurang produktif di markas Sunderland.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Jadwal
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
AC Milan akan bertamu ke markas Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A 2025/2026, di Stadion Unipol Domus, Sabtu (3/1) puiul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
Liga Indonesia
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Persaingan di empat besar sangat ketat memasuki pekan ke-16 Super League musim ini. Persib yang ada di puncak klasemen hanya unggul dua poin dari Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Liga Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, ditunjuk sebagai pelaksana tugas (plt) Ketua Asprov PSSI Lampung.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Timnas
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Pengumuman John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia tidak akan lewat dari bulan Januari.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Italia
Superkomputer Prediksi Pemenang Pertandingan Cagliari vs AC Milan
Superkomputer Opta merilis hasil simulasi laga Cagliari vs AC Milan. Rossoneri difavoritkan menang dan berpeluang besar merebut puncak klasemen.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Pemenang Pertandingan Cagliari vs AC Milan
Spanyol
Jadikan Bintang Muda AZ Alkmaar sebagai Target Utama, Real Madrid Butuh Rp1,17 Triliun
Real Madrid dikabarkan memasukkan gelandang muda AZ Alkmaar, Kees Smit, ke dalam radar transfer. El Real disebut harus menyiapkan dana fantastis demi proyek jangka panjang.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Jadikan Bintang Muda AZ Alkmaar sebagai Target Utama, Real Madrid Butuh Rp1,17 Triliun
Italia
AC Milan Terdepan dalam Perburuan Bek Muda Brasil
AC Milan disebut berada di barisan terdepan dalam perburuan bek muda Brasil milik Santos. Tawaran pertama Rossoneri ditolak, namun negosiasi belum berhenti.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
AC Milan Terdepan dalam Perburuan Bek Muda Brasil
Inggris
Day One Jadi Pengangguran, Enzo Maresca Sudah Diperebutkan Manchester United dan Manchester City
Baru berpisah dari Chelsea, Enzo Maresca langsung jadi incaran dua raksasa Inggris. Manchester United dan Man City disebut memantau situasinya.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Day One Jadi Pengangguran, Enzo Maresca Sudah Diperebutkan Manchester United dan Manchester City
Bagikan