Ayah Dukung James Rodriguez Pindah ke Napoli
BolaSkor.com - Ayah James Rodriguez, Wilson, mendukung putranya untuk bergabung dengan Napoli. Menurut Wilson, I Partenopei merupakan pilihan terbaik untuk putranya saat ini.
James Rodriguez merupakan incaran nomor satu Napoli sepanjang bursa transfer musim panas 2019. Klub asal Kota Naples itu merasa Rodriguez akan meningkatkan kualitas tim.
Apalagi masa depan James Rodriguez tengah tidak menentu. Pemain asal Kolombia itu tidak mendapat tempat di tim utama Real Madrid asuhan Zinedine Zidane.
Napoli sendiri melakukan segala upaya untuk memenangi perburuan James Rodriguez. Bahkan hingga menyiapkan nomor punggung 10 yang tak bertuan sejak terakhir dikenakan Diego Maradona.
Baca Juga:
Goda James Rodriguez, Napoli Gunakan Nomor Punggung Ikonik Diego Maradona
Presiden Napoli Berharap Segera Rampungkan Transfer James Rodriguez
Determinasi Napoli merekrut putranya mendapat apresiasi dari Wilson Rodriguez. Sang ayah pun menyarankan James Rodriguez untuk bergabung ke I Partenopei.
"Antara James Rodriguez dengan Carlo Ancelotti, terdapat saling menghargai. Rodriguez menghormati apa yang dilakukan oleh Ancelotti. Keduanya bersahabat," tutur Wilson.
"Carlo Ancelotti menyukai permainan James Rodriguez. Saya mendengar mengenai spekulasi James ke Napoli. Menurut saya, ini adalah perubahan yang dia butuhkan."
"Di Napoli juga ada David Ospina. Menurut saya, Napoli juga klub yang sangat bagus. Saat ini, Napoli adalah pilihan paling baik untuk James Rodriguez," imbuh sang ayah.
James Rodriguez disinyalir tidak keberatan pindah ke Napoli. Kini, I Partenopei tinggal menuntaskan negosiasi dengan Real Madrid selaku empunya Rodriguez.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia