Awan Setho Sebut Laga PS TIRA Vs Bhayangkara FC Bakal dengan Tempo Cepat karena TNI Lawan Polri
BolaSkor.com - Kiper Bhayangkara FC, Awan Seto Raharjo, bertekad untuk kembali mengalahkan PS TIRA, saat kedua tim berjumpa pada pekan ke-24 Liga 1 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Sabtu (6/10) malam WIB.
Kiper Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018 itu meyakini pertandingan besok akan berjalan dengan tempo cepat.
Berkaca pada perjumpaan pertama, Awan Seto mengatakan dalam pertandingan besok timnya akan menampilkan permainan terbaik agar hasil positif di pertemuan pertama bisa mereka ulang.
"Kami ingin hasil positif di pertemuan pertama dapat kami ulang di sini. Oleh karena itu kami akan tampilkan permainan terbaik untuk pertandingan besok," ungkapnya.
Selain itu Awan Seto meyakini pertandingan nanti akan berjalan dalam tensi tinggi dan cepat sama seperti di putaran pertama. Pasalnya, duel ini melibatkan dua instansi keamanan di Indonesia.
"Tensi pertandingan akan tinggi dan cepat karena ini pertandigan antara TNI dan POLRI. Hal ini mengacu pada perjumpaan pertama kami dan mereka di putaran pertama," tutupnya. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)
Tengku Sufiyanto
17.643
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi