Australia Open Junior 2019: Petenis Indonesia Lanjutkan Tren Positif
BolaSkor.com - Tunggal putri Indonesia, Priska Madelyn Nugroho, terus melanjutkan kejutan pada Australia Junior Open 2019. Petenis berusia 15 tahun itu berhasil melaju ke babak 16 besar.
Pada babak kedua, Priska berhasil memetik kemenangan atas wakil Amerika Serikat di Melbourne Park, Selasa (22/1). Unggulan keenam itu berhasil dikandaskan Priska dengan skor 5-7, 6-3 dan 6-0.
Baca Juga:
Lolos ke Perempat Final, Naomi Osaka Diambang Rekor
Gagal Jadi Pesepak Bola, Eks Villarreal Sukses di Australia Open 2019
Pelatih Priska, Ryan Tanujo, optimistis anak asuhnya bisa melewati babak 16 besar. Kuncinya, Priska hanya perlu konsisten pada pertandingan berikutnya kontra Kamila Bartone, Rabu (23/1).
“Kalau Priska mampu mempertahankan level permainan seperti babak kedua, saya yakin peluangnya cukup besar untuk bisa melewati babak 16 Besar,” tutur Ryan.
Masalah konsistensi ini juga menajdi fokus Priska. Saat menghadapi Lea, Priska sempat merasa kehilangan fokus.
“Saya sempat kehilangan konsentrasi ketika unggul 3-1 di set awal dan lawan dapat mengambil kesempatan untuk memenangi set pertama. Kejadian serupa nyaris terulang pada set kedua, tapi saya bisa kembali mengontrol permainan dan menyelesaikan set kedua. Set berikutnya, saya sudah sangatpercaya diri untuk segera menuntaskan pertandingan,” ucap Priska.
Priska sebelumnya juga sempat tampil pada nomor ganda Australia Open 2019. Akan tetapi, bersama pasangannya, Wei Sijia, Priska hanya mampu bertahan di babak pertama.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit