Atalanta 2-3 Inter Milan: La Beneamata Bawa Tiga Poin dari Bergamo

Hasil pertandingan: Inter Milan meraih tiga poin usai menang 3-2 melawan Atalanta.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 13 November 2022
Atalanta 2-3 Inter Milan: La Beneamata Bawa Tiga Poin dari Bergamo
Atalanta Vs Inter (Twitter Inter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan meraih tiga poin usai menang 3-2 melawan Atalanta pada pertandingan lanjutan Serie A 2022-2023, di Gewiss Stadium, Minggu (13/11).

Inter dan Atalanta sama-sama memburu kemenangan untuk menyodok ke posisi empat besar. Sebelum laga, kedua tim mengoleksi poin identik, 27.

Pada awal pertandingan, kedua tim masih saling membaca kekuatan. Bedanya, Atalanta lebih agresif dengan menciptakan beberapa peluang. Beruntung bagi Inter, Andre Onana melakukan penyelamatan gemilang.

Atalanta akhirnya memimpin 1-0 melalui tendangan penalti Ademola Lookman pada menit ke-25. Sebelumnya, Stefan de Vrij melakukan pelaggaran kepada Duvan Zapata di kotak terlarang.

Inter tidak butuh waktu lama untuk merespons. Memasuki menit ke-36, Nerazzurri menyamakan kedudukan lewat sambaran Edin Dzeko. Mantan pemain AS Roma itu memanfaatkan umpan sundulan dari Lautaro Martinez. Gol terasa spesial karena terjadi pada pertandingan ke-250 sang striker di Serie A.

Baca Juga:

Inter Percaya Diri Perpanjang Kontrak Skriniar Paling Lambat 13 November

Steven Zhang: Inter dan Skriniar Tidak Dijual

Masih Diburu PSG, Inter Milan Ngotot Pertahankan Milan Skriniar

Hingga babak pertama berakhir, kedua tim berupaya melancarkan tekanan. Namun, tidak ada gol yang tercipta.

Inter langsung menggebrak pada awal babak kedua. Melalui serangan dari sisi kiri La Beneamata menambah keunggulan pada menit ke-56. Gol tercipta usai Joakim Maehle salah dalam mengantisipasi bola.

Peran Dzeko juga tidak bisa ditepiskan pada gol tersebut. Sang striker memberikan tekanan sehingga bola masuk ke dalam gawang.

Inter mencetak gol ketiganya hanya lima menit berselang. Uniknya, kali ini juga terjadi karena gol bunuh diri.

Gol bermula dari sepak pojok yang disundul Lautaro Martinez. Bola liar yang berupaya diantisipasi Jose Luis Palomino justru masuk ke dalam gawang Juan Musso.

Atalanta memperkecil keadaan menjadi 2-3 pada menit ke-77. Menyambut sepak pojok, sundulan Palomino bersarang di gawang Onana.

Gol itu membuat La Dea bersemangat. Namun, hingga peluit panjang, tidak ada lagi gol yang tercipta. Inter membawa pulang dari markas Atalanta di Bergamo.

Dengan tambahan tiga poin, Inter menempati posisi keempat klasemen sementara. Nerazzurri mengoleksi 30 poin. Sementara itu, jarak dengan Napoli yang memuncaki klasemen adalah 11 poin.

Setelah ini, Serie A akan memasuki masa jeda Piala Dunia 2022. Inter baru akan kembali berlaga pada 5 Januari 2023 melawan Napoli.

Susunan pemain:

Atalanta (3-4-3): Juan Musso; Jose Luis Palomino, Merih Demiral, Giorgio Scalvini; Hans Hateboer, Teun Koopmeiners, Ederson Silva, Joakim Maehle; Duvan Zapata, Mario Pasalic, Ademola Lookman.

Pelatih: Gian Piero Gasperini

Inter Milan (3-5-2): Andre Onana; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco; Lautaro Martinez, Edin Dzeko.

Pelatih: Simone Inzaghi

Inter Milan Breaking News Serie a Atalanta
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.684

Berita Terkait

Italia
Ingin Perkuat Lini Belakang, Inter Milan Ramaikan Perburuan Marc Guehi
Inter Milan memiliki rencana untuk memperkuat lini pertahanan mereka.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Ingin Perkuat Lini Belakang, Inter Milan Ramaikan Perburuan Marc Guehi
Liga Indonesia
Persija Kalahkan PSBS, Mauricio Souza Ungkap Kunci Suksesnya
Persija untuk pertama kalinya musim ini meraih tiga kemenangan beruntun usai menumbangkan PSBS Biak 3-1.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 01 November 2025
Persija Kalahkan PSBS, Mauricio Souza Ungkap Kunci Suksesnya
Inggris
Ruben Amorim Blak-blakan Bicara soal Rencana Manchester United di Bursa Transfer
Pelatih Ruben Amorim buka suara tentang rencana Manchester United pada bursa transfer.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Ruben Amorim Blak-blakan Bicara soal Rencana Manchester United di Bursa Transfer
Inggris
Senne Lammens: Saya Bukan Schmeichel yang Menyamar
Kiper baru Manchester United Senne Lammens mengatakan dirinya tidak takut dengan beban yang dipikulnya saat mengambil salah satu peran paling disorot.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Senne Lammens: Saya Bukan Schmeichel yang Menyamar
Inggris
Liverpool Berusaha Bangkit, Arne Slot Emoh Bicarakan Kontrak
Liverpool bersiap menghadapi ujian berat saat menjamu Aston Villa di Stadion Anfield pada laga lanjutan Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Liverpool Berusaha Bangkit, Arne Slot Emoh Bicarakan Kontrak
Liga Indonesia
Misi Persib Bandung Lanjutkan Tren Kemenangan saat Melawan Bali United
Pertandingan akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (1/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 01 November 2025
Misi Persib Bandung Lanjutkan Tren Kemenangan saat Melawan Bali United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Bali United vs Persib Bandung di Super League 2025/2026 Sabtu 1 November 2025
Bali United menjamu Persib Bandung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (1/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 01 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Bali United vs Persib Bandung di Super League 2025/2026 Sabtu 1 November 2025
Ragam
5 Fokus Utama dari Konpers Pertama Luciano Spalletti sebagai Pelatih Juventus, Termasuk Alasan Kontrak hingga 2026
Luciano Spalletti akan memulai debutnya sebagai pelatih Juventus pada pekan sembilan Serie A melawan Cremonese.
Arief Hadi - Sabtu, 01 November 2025
5 Fokus Utama dari Konpers Pertama Luciano Spalletti sebagai Pelatih Juventus, Termasuk Alasan Kontrak hingga 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Aston Villa: Akhiri Kutukan Anfield
Liverpool akan menjamu Aston Villa di Stadion Anfield pada pekan kesepuluh Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Aston Villa: Akhiri Kutukan Anfield
Prediksi
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Chelsea: The Blues Punya Rapor Bagus
Pertarungan antara Tottenham Hotspur melawan Chelsea akan tersaji pada pekan kesepuluh Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Chelsea: The Blues Punya Rapor Bagus
Bagikan