Aston Martin Cabut Permohonan Banding Diskualifikasi Vettel

Andhika PutraAndhika Putra - Jumat, 13 Agustus 2021
Aston Martin Cabut Permohonan Banding Diskualifikasi Vettel
Sebastian Vettel (F1)

BolaSkor.com - Tim Aston Martin secara resmi mencabut banding atas diskualifikasi Sebastian Vettel di Grand Prix Hungaria, Kamis (12/08).

Vettel berhasil finis runner-up di Sirkuit Hungaroring setelah Esteban Ocon berhasil meraih kemenangan perdananya dalam Formula 1 bersama tim Alpine.

Meski demikian, sang pembalap asal Jerman tersebut didiskualifikasi FIA karena tidak dapat mengambil sampel bahan bakar setidaknya satu liter, sesuai regulasi usai balapan berakhir.

FIA hanya bisa mengambil 0,3 liter dari tangki bahan bakar mobil Vettel setelah balapan di Sirkuit Hungaroring selama total 70 lap.

Namun saat ini sedang menjadi pertimbangan karena adanya fakta yang menyebutkan bahwa pompa bahan bakar menjadi penyebab berkurangnya bahan bakar.

Baca Juga:

Pelumas Tangguh Jadi Resep Red Bulls Racing Kuasai Podium GP Prancis

Resep Kemenangan Sergio Perez di GP Azerbaijan Bisa Ditiru Masyarakat Indonesia

"Setelah mempertimbangkan posisi kami dan setelah mencermati keputusan Steward bahwa ada bukti baru yang jelas tentang kegagalan sistem bahan bakar, kami telah menarik banding kami," demikian pernyataan Aston Martin dikutip dari Motorsport.

Setelah itu maka diskualifikasi Vettel berlaku, demikian pula kenaikan satu posisi bagi para pembalap yang finis di belakangnya, termasuk Lewis Hamilton dan Carlos Sainz.

Vettel berada di peringkat ke-12 dalam klasemen sementara dengan perolehan 30 poin, sementara Aston Martin di peringkat ketujuh konstruktor dengan 48 poin.

Penulis: Alexander Matthew

Breaking News F1 F1 2021 Fernando alonso Sebastian vettel
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.247

Bagikan