Asian Games 2018: Kalah dari Arab Saudi, China Ikuti Jejak Timnas U-23 Tersingkir
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-23 harus tersingkir di babak 16 besar cabang olahraga sepak bola putra Asian Games 2018. Timnas U-23 takluk dari Uni Emirat Arab (UEA) melalui adu tendangan penalti dengan skor 3-4 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (24/8) malam WIB.
Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 2-2 hingga 120 menit. Dua gol Timnas U-23 dilesakkan oleh Beto Goncalves (51') dan Stefano Lilipaly (90+3). Sedangkan dua gol UEA dicetak Zayed Alameri melalui titik putih pada menit ke-20 dan ke-66.
Dalam adu tendangan penalti, hanya satu kali algojo UEA yang gagal. Sebaliknya, algojo Timnas U-23 yakni Septian David Maulana dan Saddil Ramdani gagal.
Langkah Timnas U-23 diikuti China U-23. Tim Negeri Tirai Bambu kalah 3-4 dari Arab Saudi U-23, pada laga babak 16 besar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jumat (24/8) sore WIB.
Baca Juga: Asian Games 2018: Timnas U-23 Tersingkir Setelah Kalah Adu Penalti dari UEA
Arab Saudi U-23 unggul empat gol terlebih dahulu melalui hat-trick Moussa Haroune Camara (16', 33', dan 60') serta satu gol dari Saad Ali Alselouli. Sedangkan China U-23 hanya bisa membalas tiga gol melalui Yao Junsheng (80'), Huang Zichang (88'), dan Wei Shihao (90+5).
Alhasil, Arab Saudi U-23 dan UEA U-23 mengikuti jejak Uzbekistan, Vietnam, Suriah, dan Korea Selatan.
Tengku Sufiyanto
17.884
Berita Terkait
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Debut Buruk Alvaro Arbeloa, Real Madrid Cari Pelatih Baru
XSeries 2 Indonesia, Pertarungan Dua Goat Futsal Ricardinho dan Falcao
Calon Lawan Barcelona di Perempat Final Copa del Rey
AC Milan Kesulitan Kalahkan Como, Allegri Beberapa Kali Ubah Taktik
Hasil Copa del Rey: Kalahkan Racing Santander 2-0, Barcelona ke Perempat Final
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
John Herdman Antusias Timnas Indonesia Diuji Juara Bertahan di Piala AFF 2026