Asian Games 2018: Gol Lilipaly Selamatkan Timnas U-23 dari Kekalahan, Laga Dilanjutkan ke Babak Tambahan

Gol Stefano Lilipaly menyelematkan Indonesia dari kekalahan, pertandingan Asian Games 2018 dilanjutkan ke babak tambahan.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Jumat, 24 Agustus 2018
Asian Games 2018: Gol Lilipaly Selamatkan Timnas U-23 dari Kekalahan, Laga Dilanjutkan ke Babak Tambahan
Indonesia 2-2 Bahrain. (ANTARA FOTO/INASGOC/Arif Nugroho/Sup/18)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-23 bermain 2-2 dengan Uni Emirat Arab (UEA) pada laga 16 besar Asian Games 2018 di Stadion Wibawa Mukti, Jumat (24/8). Gol Stefano Lilipaly pada pengujung babak kedua menyelamatkan skuat asuhan Luis Milla dari kekalahan.

Pelatih Luis Milla melakukan sejumlah perubahan pada pemain utama Indonesia. Bermain di hadapan pendukung sendiri, skuat Garuda Muda menekan pertahanan UEA.

Akan tetapi, UEA justru mendapat peluang lebih dulu setelah Andy Setyo melanggar Zayed Alameri di kotak terlarang Indonesia. Hasilnya, wasit menunjuk titik putih.

UEA mencetak gol ke gawang Indonesia ketika pertandingan berjalan 20 menit lewat eksekusi tendangan penalti. Zayed Alameri yang menjadi eksekutor melaksanakan tugasnya dengan baik.

Irfan Jaya hampir memecah kebuntuan berkat aksinya di sisi kiri pertahanan UEA. Namun, bola tendangannya masih bisa diselamatkan kiper Mohamed Alshamsi. Indonesia tertinggal 0-1 saat jeda.

Setelah jeda, pelatih Indonesia, Luis Milla, memainkan Septian David Maulana. Hal itu membuat Garuda muda mengubah formasi menjadi 3-4-2-1.

Indonesia memecah kebuntuan enam menit setelah istirahat. Beto Goncalves berhasil menceploskan bola umpan Septian David Maulana ke gawang UEA.

Empat menit berselang, Stefano Lilipaly hampir menggandakan keunggulan Indonesia. Sayang, bola tendangan salto pemain berdarah Belanda itu masih melebar.

UEA justru menambah gol pada menit ke-66. Zayed Alameri yang kembali menjadi eksekutor berhasil menjebol gawang Indonesia untuk kali kedua.

Stefano Lilipaly menjadi pahlawan Indonesia saat pertandingan hampir berakhir. Memanfaatkan umpan Saddil Ramdani, pemain bernomor punggung 10 tersebut mencatatkan nama di papan skor.

Hasil tersebut membuat timnas Indonesia U-23 bermain 2-2 dengan UEA pada waktu normal. Pertandingan 16 besar Asian Games 2018 itu dilanjutkan ke babak kedua.

Susunan Pemain:

Indonesia (4-2-3-1): 12-Andritany Ardhiyasa, 2-I Putu Gede, 16-Hansamu Yama, 3-Andy Setyo (14-Septian David Maulana 45'), 15-Ricky Fajrin; 4-Zulfiandi, 6-Evan Dimas; 18-Irfan Jaya (17-Saddil Ramdani 69'), 10-Stefano Lilipaly, 13-Febri Hariyadi (20-Ilham Udin 87'); 9-Beto Goncalves.

Pelatih: Luis Milla

UEA (4-3-3): 22-Mohamed Alshamsi; 3-Ahmed Almehrzi, 4-Alsharji Salem, 5-Alali Esmail, 12-Aldhanhani Khaled; 19-Alattas Mohamad, 26-Shaheen Aldarmki (7-Ahmad Ahashmi 76'), 29-Rashed Musabbah (18-Abdalla Alalawi 58'); 16-Ali Ayahyaee (23-Hamad Aljasmi 90'), 24-Mohammed Almesmari, 27-Zayed Alameri.

Pelatih: Maziet Skroza

Timnas Indonesia Timnas indonesia u-23 Indonesia Stefano lilipaly Asian games Asian games 2018
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Timnas
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Hasil undian ASEAN Hyundai Cup 2026 atau Piala AFF 2026 menempatkan Timnas Indonesia di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, Brunei/Timor Leste
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Timnas
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mengatakan gairah sepak bola di Indonesia mirip dengan Newcastle.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Timnas
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Demi membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, John Herdman membuka peluang menambah pemain naturalisasi baru. Pelatih asal Inggris itu siap berburu pemain terbaik hingga Eropa. Simak rencana besarnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Timnas
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Bulgaria dan Peru dikabarkan menjadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026. Satu tim lainnya yang sudah mengonfirmasi adalah Saint Kitts and Nevis.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Timnas
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menegaskan kendali penuh atas pemilihan pemain dan strategi Skuad Garuda. Meski demikian, ia tetap membuka ruang masukan dari banyak pihak. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Timnas
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Piala AFF 2026 berlangsung pada 24 Juli-26 Agustus mendatang. Jadwal yang bentrok dengan agenda pramusim tim Eropa membuat Herdman kesulitan membawa tim utama.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Bagikan