AS Roma Tunda Pesta Perayaan Scudetto Juventus
AS Roma Tunda Pesta Perayaan Scudetto Juventus- Juventus untuk sementara harus menunda perayaan gelar Scudetto usai takluk 1-3 di markas AS Roma dalam lanjutan pertandingan giornata ke-36 Serie A yang digelar di Stadion Olimpico, Senin (15/05/17) dini hari WIB.
Si Nyonya tua sempat menggebrak di awal laga lewat gol Mario Lemina. Namun Serigala ibukota berhasil bangkit dan mencetak tiga gol balasan melalui Daniel De Rossi, Stephan El Shaarawy dan Radja Nainggolan.
Baik Roma maupun Juventus bermain dengan tempo tinggi sejak kick-off babak pertama dimulai. Jual beli serangan dilancarkan kedua tim namun sayang belum membuahkan hasil.
Juventus berhasil membuka skor lebih dulu di menit ke-21 lewat gol Mario Lemina. Stefano Sturaro mengirim umpan labung yang berhasil disundul Higuain untuk diumpan kepada Lemina hingga berbuah gol.
Roma berhasil menyamakan kedudukan empat menit kemudian lewat gol Daniel De Rossi. De Rossi berhasil menyambar bola rebound hasil sundulan Rudiger yang tak mampu diantisipasi dengan sempurna oleh Gianluigi Buffon. Skor sama kuat 1-1 hingga babak pertama usai.
Keluar dari kamar ganti, Roma sukses berbalik unggul di menit ke-56 lewat gol Stephan El Shaarawy. El Shaarawy menusuk pertahanan Juve sebelum melepaskan tembakan ke tiang jauh usai menerima umpan Naiggolan.
Roma berhasil memperlebar jarak di menit ke-65 kali ini lewat gol Radja Nainggolan. Mohamed Salah mengirimkan umpan terobosan kepada Nainggolan, nama terakhir yang menerima bola lolos dari jebakan offside, dengan mudah menceploskan gawang yang dikawal Buffon.
Skor 3-1 bagi kemenangan AS Roma atas Juventus bertahan hingga laga usai. Atas kemenangan ini Roma naik keperingkat kedua klasemen dengan koleksi 81 poin. Sementara bagi Juventus kekalahan ini membuat mereka harus menunda perayaan gelar Scudetto yang ke-33 dengan koleksi 85 poin.
Susunan Pemain:
Roma: Szczesny; Rudiger, Manolas, Fazio, Emerson; De Rossi, Paredes; Salah (Totti 90'), Nainggolan (Jesus 78'), El Shaarawy; Perotti (Grenier 69').
Juventus: Buffon; Lichtsteiner (Alves 64'), Bonucci, Benatia, Asamoah; Lemina, Pjanic, Sturaro (Dybala 69'); Cuadrado (Marchisio 78'), Higuain, Mandzukic.
1.688
Berita Terkait
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Hasil Serie A: Juventus Menang Telak di Markas Sassuolo
Jadwal Live Streaming Serie A Sassuolo vs Juventus, Tayang Rabu (07/01) Pukul 02.45 WIB
Luciano Spalletti Butuh Pemain Sayap Tambahan, Juventus Ingin Pulangkan Federico Chiesa
Prediksi dan Statistik Sassuolo vs Juventus: Misi Si Nyonya Tua Kembali ke Jalur Kemenangan
Kebenaran Isu Theo Hernandez Gabung Juventus
Lupakan Hasil Imbang di Turin, Juventus
Hasil Pertandingan: Arsenal dan Barcelona Kompak Menang, Juventus Tertahan di Kandang
Jadwal dan Link Streaming Juventus vs Lecce, Sabtu 4 Januari 2025