SEA Games 2025
Arti Spesial Medali Emas Pertama dari Taekwondo untuk Tim Indonesia di SEA Games 2025
BolaSkor.com - Medali emas pertama untuk Tim Indonesia di SEA Games 2025 datang dari cabang olahraga (cabor) taekwondo.
Medali emas itu diraih oleh Muhammad Rizal, Muhammad Hafizh Fachrul Rhazy, dan Muhammad Alfi Kusuma. Mereka turun di nomor men's recognized poomsae team.
Rizal, Hafizh, dan Alfi tampil solid di Island Hall 3rd Floor, Fashion Islan Shopping Mal, Rabu (10/12). Ketiganya mengalahkan Filipina yang berhak atas medali perak, sedangkan perunggu menjadi milik Malaysia dan Thailand.
Baca Juga:
SEA Games 2025: Tim Indonesia Pecah Telur, Taekwondo dan Canoe Sumbang Medali Emas
SEA Games 2025: Lalui Hari Pertama, Tim Woodball Indonesia Menjaga Kans Meraih Medali
SEA Games 2025: Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia Sumbang Medali Perak
Lihat postingan ini di Instagram
Menurut Alfi, medali emas ini buah dari latihan keras yang dijalani Tim Taekwondo selama pemusatan latihan. Ketekunan, keuletan, dan kerja keras para atlet ini pun membuahkan hasil manis di SEA Games 2025.
"Alhamdulillah tim taekwondo berhasil meraih medali emas pertama untuk Tim Indonesia. Perasaan kami sangat bahagia dan terharu," kata Alfi.
"Ini menjadi pecah telur (emas) bagi Indonesia, sekaligus buah dari latihan keras yang kami jalani," ujarnya menambahkan.
Medali Emas yang Penuh Arti untuk Tim Taekwondo
Alfi menjelaskan bahwa emas pertama dari taekwondo untuk Tim Indonesia di SEA Games 2025 ini memilik arti spesial.
Menurutnya, hasil ini menjadi sebuah pencapaian yang terbaik buat tim poomsae putra Indonesia sejauh ini.
"Emas ini sangat berarti. Selama ini kami selalu berada di posisi ketiga, dan akhirnya kami berhasil pecah telur meraih medali emas," ujarnya.
"Di balik pencapaian ini, ada begitu banyak pengorbanan, waktu, jauh dari keluarga, dan rindu kepada orang-orang terkasih. Medali emas ini adalah hidup dan kebanggaan kami. Segalanya," tutur Alfi.
Persembahkan Medali Emas untuk Rakyat Indonesia
Rizqi Ariandi
7.750
Berita Terkait
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026