Arti Penting Inter Milan bagi Andrea Ranocchia
BolaSkor.com - Bek kelahiran Italia, Andrea Ranocchia, mengutarakan arti penting Inter Milan bagi kehidupannya. Ranocchia sudah menganggap Inter sebagai keluarga.
Andrea Ranocchia dan Inter Milan sepakat meneken kontrak anyar hingga 2021. Pemain 31 tahun tersebut tidak pikir panjang untuk mengambil keputusan itu.
Mantan pemain Genoa itu saat ini hanya menjadi pemain pelapis di sektor bek tengah Inter Milan. Namun, karena rasa kekeluargaan telah terpupuk di dalam tim, Ranocchia tidak berniat hengkang.
"Pada saat kontrak ini berakhir, saya sudah bersama Nerazzurri selama 11 musim. Itu sangat banyak dan saya senang karena klub ini adalah keluarga untuk saya," kata Ranocchia kepada Inter TV.
"Negosiasi itu cukup sederhana dan tidak berlangsung lama. Saya senang bahwa cinta saya kepada klub diakui, profesionalisme saya selama setiap latihan dan pertandingan yang dilalui."
Baca Juga:
Alasan Antonio Conte Lebih Condong ke AS Roma daripada Inter Milan
Hasil Liga-liga Eropa: Inter Milan Vs Juventus Tanpa Pemenang, Barcelona Juara
Ranocchia berharap bisa mengantarkan Inter Milan ke tangga juara. Ia tak menampik Inter sedang berusaha bangkit dari masa-masa kelam.
"Masih ada jalan panjang di depan dan saya berharap itu akan dilaui secepatnya. Suatu hal yang benar ketika klub seperti Inter kembali menjadi penantang gelar," Jelas Ranocchia.
"Adapun, musim ini kami harus mengunci kualifikasi Liga Champions segera mungkin sehingga dapat mulai merencanakan untuk musim depan," imbuh sang pemain.
Inter Milan akan bertandang ke markas Udinese dalam pertandingan pekan ke-35 Serie A 2018-2019, di Stadion Friuli, Minggu (5/5) dini hari WIB. Mauro Icardi dan kawan-kawan bercokol pada peringkat ketiga dengan mengoleksi 62 poin.
Johan Kristiandi
17.731
Berita Terkait
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Presiden AC Milan Blak-blakan Bicara tentang Laga Melawan Como di Australia
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat