Arti Kemenangan Kontra Peru di Mata Lionel Messi

Kemenangan tersebut membuat Lionel Messi dan kawan-kawan terus membayangi Brasil yang berada di puncak klasemen.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 18 November 2020
Arti Kemenangan Kontra Peru di Mata Lionel Messi
Lionel Messi (Twitter Argentina)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Megabintang Argentina, Lionel Messi, mengutarakan arti kemenangan melawan Peru. Menurutnya, Argentina membutuhkan tiga poin untuk bangkit dari laga sebelumnya.

Tim nasional Argentina meraih kemenangan 2-0 di markas Peru pada pertandingan keempat kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL, di Estadio Nacional de Lima, Rabu (18/11). Dua gol Argentina dikreasikan Nicolas Gonzalez (17') dan Lautaro Martinez (28').

Kemenangan tersebut membuat Lionel Messi dan kawan-kawan terus membayangi Brasil yang berada di puncak klasemen. Saat ini, kedua tim berjarak dua angka.

Baca Juga:

Brasil 1-0 Venezuela, Roberto Firmino yang Menjaga Kesempurnaan Tim Samba

Kualifikasi Piala Dunia 2022: Argentina dan Brasil Kompak Raih Kemenangan Tandang

Lalui Catatan Ronaldo, Lionel Messi Tatap Rekor Internasional Pele

Lionel Messi

Lionel Messi memandang, kemenangan kontra Peru adalah sinyal positif dari Argentina. Messi merasa Argentina menguasai jalannya pertandingan.

"Senang dengan kemenangan ini. Kami membutuhkannya setelah pertandingan yang dilakoni beberapa waktu lalu," ujar Messi melalui Twitter timnas Argentina.

"Sejak awal, kami memiliki pertandingan yang hebat. Gol-gol datang dan kami menciptakan banyak peluang," timpalnya.

"Saya pikir, ini adalah cara yang harus kami ikuti. Sedikit demi sedikit kami akan menjadi lebih kuat sebagai tim," papar La Pulga.

Saat ini, Messi telah mencatatkan 142 penampilan bersama timnas Argentina. Messi optimistis akan terus memberikan kontribusi di masa depan.

"Setiap kali datang ke sini, saya mencoba melakukan yang terbaik. Saya merasa memenuhi syarat untuk berjuang bersama jersey ini. Saya merasa senang terus bekerja," kata Messi.

Gelar Piala Dunia menjadi incaran Lionel Messi untuk melengkapi kariernya. Piala Dunia 2022 diprediksi akan menjadi kesempatan terakhir Messi meraih titel.

Lionel Messi Breaking News Timnas Argentina
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.745

Berita Terkait

Timnas
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Italia
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
AC Milan menantang Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Parma sedang dalam tren negatif, sementara Milan memburu posisi puncak. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Bhayangkara Presisi Lampung FC berhasil mengalahkan Bali United 2-1, pada laga yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Jadwal
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Simak link streaming Juventus vs Torino pada Derby della Mole, Minggu 9 November 2025 pukul 00.00 WIB. Juventus butuh kemenangan, tetapi Torino siap membuat kejutan. Cek jadwal dan link nontonnya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Juventus menjamu Torino pada Derby della Mole di pekan ke-11 Serie A 2025/2026. Bianconeri unggul jauh dalam catatan head to head. Apakah Torino mampu membuat kejutan?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Jadwal
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Saksikan laga Tottenham Hotspur vs Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026, Sabtu 8 November 2025 pukul 19.30 WIB. Cek jadwal, kondisi skuad, dan link streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Sunderland jadi kejutan besar Premier League 2025/2026 dan siap menjamu Arsenal yang sedang melaju sempurna. Siapa yang lebih kuat? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi pemain terbaru.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Tottenham Hotspur menjamu Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026. MU belum menang dari Spurs sejak 2022. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Bagikan