Arsene Wenger Nilai Arsenal Kehilangan Daya Magisnya karena Meninggalkan Highbury
BolaSkor.com - Mantan manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengatakan bahwa Arsenal kehilangan identitasnya semenjak pindah dari Highbury ke Emirates Stadium pada tahun 2006. Hal itu disinyalir mengubah peruntungan Arsenal.
Arsenal sempat menjadi tuan rumah di stadion bersejarah Highbury yang memiliki kapasitas 38.419 suporter selama 93 tahun. Namun pada akhirnya , tim berjuluk The Gunners tersebut memutuskan untuk pindah ke Emirates Stadium yang memiliki kapasitas lebih besar dan berkapasitas 60 ribu penonton.
Lelaki asal Prancis tersebut mengatakan bahwa selama 10 tahun sebelum pindah ke stadion baru, Meriam London berhasil meraih 11 trofi, termasuk tiga gelar Premier League. Kini situasinya tak lagi sama.
Sejak Wenger mengakhiri dedikasinya dengan Arsenal selama 22 tahun pada 2018, Arsenal tak pernah lagi sama dan telah berganti manajer dari Wenger, Unai Emery - sempat dilatih Freddie Ljungberg - dan kini dilatih Mikel Arteta.
Baca Juga:
Mikel Arteta Kagum Lihat Gol Gabriel Martinelli
Arsenal Akan Datangkan Bek PSG Secara Gratis
Mikel Arteta dan 4 Mantan Pemain Arsenal yang Banting Setir ke Dunia Kepelatihan
Menurut Wenger, penurunan performa dan hilangnya magis Arsenal terjadi karena mereka meninggalkan Highbury. Pria berusia 70 tahun itu menambahkan untuk kembalinya The Gooners ke Highbury adalah hal yang tidak akan pernah terjadi.
"Kami membangun stadion baru tetapi tidak pernah menemukan jiwa kami - kami meninggalkan jiwa di Highbury. Kami tidak pernah bisa membuat kembali hal tersebut karena alasan keamanan," tutur Arsene Wenger, dikutip dari TalkSport.
"Jarak antara lapangan dengan tribun harus lebih besar karena kami butuh ambulan bisa masuk. Kemiringan tribun harus lebih kecil, dan semua hal tersebut membuat kami tidak bisa menciptakan kembali atmosfer (di Highbury)," pungkas dia.
Penulis: Riyan Rizky
Arief Hadi
15.790
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam