Arsenal Unggul Telak, Mikel Arteta Lihat Masih Banyak Pekerjaan Rumah

Mikel Arteta menilai, masih banyak hal yang perlu diperbaiki.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 07 Oktober 2022
Arsenal Unggul Telak, Mikel Arteta Lihat Masih Banyak Pekerjaan Rumah
Arsenal (Twitter Arsenal)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, tidak puas dengan penampilan timnya kendati meraih kemenangan 3-0 melawan Bodo/Glimt pada matchday 3 Liga Europa 2022-2023, di Stadion Emirates, Jumat (7/10) dini hari WIB. Arteta menilai, masih banyak hal yang perlu diperbaiki.

Arsenal yang unggul secara kualitas menunjukkan kelasnya. Tiga gol Arsenal dicetak Eddie Nketiah (23'), Rob Holding (27'), dan Fabio Vieira (84').

Kendati Arsenal menang telak, tetapi Arteta melihat masih banyak hal yang perlu diperbaiki. Apalagi, intensitas Arsenal menurun pada babak kedua.

Baca Juga:

Arsenal Vs Tottenham Hotspur: Emirates Stadium Tak Ramah untuk Tamu

Tekuk Tottenham Jadi Sinyal Arsenal Calon Juara, Arteta Ogah Besar Kepala

Mikel Arteta Tak Tertarik Tanggapi Psywar Jose Mourinho

"Saya sangat senang dengan kemenangan ini. Enam poin dan clean sheet. Namun, ada kekurangan koneksi antara pemain. Kami kurang konsisten dan mendominasi sepanjang laga," kata Arteta kepada BT Sport.

Kini, Arsenal meraih sembilan kemenangan pada 10 kali pertandingan awal musim ini. The Gunners pernah dua kali melakukannya sebelumnya yakni pada musim 1903-1904 dan 2007-2008.

"Ada delapan perubahan. Anda bisa merasakannya. Waktunya hilang. Pada sepertiga akhir kami terlihat sangat berbahaya. Kami mendulang gol yang bagus."

"Beberapa pemain, seperti yang Anda lihat, memiliki intensitas yang berbeda. Mereka tidak cukup eksposur dalam hal menit bermain. Jadi, kami harus melakukan perubahan," urai Arteta.

Sementara itu, sang pencetak gol, Nketiah, menyambut baik raihan tiga poin untuk Arsenal. Apalagi, menurutnya kemenangan kali ini diraih dengan tidak mudah. Kini, Nketiah mengemas 12 gol dalam 15 penampilan terakhir untuk Arsenal di semua ajang.

"Mereka memulai babak kedua dengan baik. Kami mendominasi babak pertama lalu turun. Senang mendapatkan dua kemenangan dan dua gol. Saya hanya harus terus melakukan apa yang saya bisa," tegas Nketiah.

"Semua orang memainkan perannya. Jadi, kami harus terus berjuang," jelas Nketiah.

Arsenal Mikel Arteta Breaking News Liga Europa
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.144

Berita Terkait

Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Laga ini merupakan duel klasik sepak bola Indonesia yang punya rivalitas cukup lama sejak Perserikatan 1931.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Inter Milan dan Napoli bentrok dalam laga krusial Serie A. Persaingan papan atas memanas! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi penentu kemenangan di sini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Fiorentina di Serie A. Rossoneri rawan tergelincir! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Bagikan