Arsenal Gigit Jari, Gabriel Jesus Maunya ke Barcelona
BolaSkor.com - Arsenal dikabarkan akan gigit jari dalam upaya mendapatkan ujung tombak Manchester City, Gabriel Jesus. Sebab, pemain asal Brasil itu lebih memilih membela Barcelona.
Gabriel Jesus dikabarkan menjadi satu di antara pemain yang akan meninggalkan Manchester City pada musim depan. Sang striker tidak puas dengan menit bermain yang diberikan saat ini. Padahal, ia tak lagi bersaing dengan Sergio Aguero yang memilih angkat kaki.
Baca Juga:
Arsenal 3-1 Man United: The Gunners Tambah Derita Setan Merah
Dengan usia yang baru 25 tahun, Jesus pengin mendapatkan jam terbang lebih banyak demi kepentingan kariernya di masa depan. Ia yakin banyak hal positif yang bisa didapatkan jika terus bermain.
Pilihan Jesus angkat kaki membuat Arsenal melirik. The Gunners menilai, Jesus adalah profil yang cocok untuk menjadi striker anyar. Arsenal berupaya menambah kekuatan di lini depan karena akan kehilangan Alexandre Lacazette.
Sayangnya, menurut laporan The Sun, Arsenal terancam gigit jari. Jesus tidak punya niatan bermain untuk Arsenal.
Gabriel Jesus merasa, kariernya di Inggris sudah mencapai titik tertinggi. Sebab, ia sudah memenangi seluruh gelar di kasta tertinggi sepak bola Inggris bersama Manchester City. Selain itu, ia tidak ingin berkhianat kepada The Citizens dengan memperkuat rival.
Pilihan Gabriel Jesus jatuh kepada Barcelona. Baginya, Barca punya proyek yang jauh lebih menarik daripada Arsenal. Blaugrana sedang membangun tim di bawah kepemimpinan Xavi Hernandez.
Gabriel Jesus meyakini, Xavi adalah sosok yang tepat untuk mengasah kemampuannya. Apalagi, permainan Barcelona mirip dengan Manchester City yang banyak mengandalkan penguasaan bola.
Johan Kristiandi
18.182
Berita Terkait
Kepergian Xabi Alonso Memengaruhi Nasib Masa Depan Satu Pemain Real Madrid
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Arsenal Masih Jadi Mimpi Buruk Chelsea, Tak Pernah Menang di Sembilan Laga Terakhir
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid