Arsenal Disalip Everton dalam Perebutan Servis Carlo Ancelotti

Carlo Ancelotti dikabarkan lebih dekat merapat ke Everton, bukan Arsenal.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 17 Desember 2019
Arsenal Disalip Everton dalam Perebutan Servis Carlo Ancelotti
Carlo Ancelotti (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Everton dikabarkan oleh Telegraph berhasil menyalip Arsenal dalam perebutan servis pelatih asal Italia, Carlo Ancelotti. Carletto - sapaan akrab Ancelotti - diyakini telah menerima pinangan The Toffees.

Ancelotti, 60 tahun, tidak sedang melatih klub setelah dipecat oleh Napoli dan digantikan dengan Gennaro Gattuso. Everton juga mencari manajer baru usai memecat Marco Silva dan menunjuk Duncan Ferguson sebagai manajer interim.

Tidak hanya Everton, Arsenal juga mencari manajer permanen untuk menggantikan Unai Emery (klub saat ini ditangani Freddie Ljungberg, manajer interim). Desakan dari legenda-legenda klub, seperti Ashley Cole, menyarankan The Gunners untuk segera mengamankan servis Ancelotti.

Baca Juga:

12 Kandidat Manajer Arsenal, Nuno Espirito Santo Jadi Prioritas

3 Alasan Napoli Memecat Carlo Ancelotti meski Telah Memecahkan Rekor di Liga Champions

Pep Guardiola Beri Lampu Hijau Mikel Arteta Tukangi Arsenal

Carlo Ancelotti

Wajar jika mereka ingin melihat Ancelotti melatih Arsenal. Meski telah dipecat dua kali di Bayern Munchen dan Napoli, Ancelotti masih salah satu pelatih top Eropa yang pernah melatih AC Milan, Real Madrid, dan Chelsea.

Tiga titel Liga Champions dan empat titel liga juga berhasil diraih Ancelotti dalam karier kepelatihannya. Namun, harapan fans dan legenda Arsenal untuk melihat Ancelotti di Emirates Stadium mulai memudar karena kabarnya ia sepakat melatih Everton.

Ancelotti disinyalir sepakat melatih Everton setelah musim 2019-20 berakhir, sebab saat ini ia ingin rehat bersama keluarganya di Vancouver, Kanada, sebelum mulai kembali melatih lagi. Untuk sementara waktu, Everton akan terus ditangani Ferguson.

Everton juga menyiapkan alternatif lainnya apabila tak dapat mengamankan servis Ancelotti. Mereka seperti Ralf Rangnick, David Moyes, Roger Schmidt.

Dalam waktu dekat ini Everton akan memainkan perempat final Piala Liga 2019-20 melawan Leicester City di Goodison Park, Kamis (19/12) pukul 02.45 dini hari WIB.

"Duncan Ferguson akan tetap menjadi manajer sementara Everton untuk laga Rabu malam (waktu setempat) perempat final melawan Leicester, klub dapat mengonfirmasinya," tutur pernyataan resmi Everton.

Breaking News Everton Rumor Transfer Arsenal Carlo Ancelotti
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.766

Berita Terkait

Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Dewa United Banten FC terus mengalami hasil buruk di kompetisi domestik, meski tampil bagus di AFC Challenge League.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Liga Indonesia
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Menurut Mauricio Souza, insiden keributan di akhir laga Arema FC vs Persija tidak boleh terulang.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Inggris
Jadi Masalah untuk Tim-tim London, Kucing Hitam Akhiri Momentum Kemenangan Arsenal
Sunderland melanjutkan status tim kejutan Premier League dan teranyar, menahan imbang Arsenal 2-2 di Stadium of Light.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Jadi Masalah untuk Tim-tim London, Kucing Hitam Akhiri Momentum Kemenangan Arsenal
Liga Indonesia
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Persija melakukan remontada di kandang Arema FC.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Hasil akhir
Hasil Premier League: Momentum Kemenangan Arsenal Berakhir, Chelsea Pesta Gol dan Dekati Puncak Klasemen
Hasil sementara dari pekan 11 Premier League dengan kemenangan telak Chelsea, serta Arsenal yang gagal menang.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Hasil Premier League: Momentum Kemenangan Arsenal Berakhir, Chelsea Pesta Gol dan Dekati Puncak Klasemen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Nonton live Sunderland vs Arsenal dini hari ini pekan ke-11 Premier League 2025/2026. Arsenal datang dengan 10 kemenangan beruntun, tapi Sunderland siap bikin kejutan. Cek link streaming resmi dan jadwal siaran langsungnya di sini sebelum kick-off.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Kedua tim bermain imbang 2-2.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Lainnya
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Deflie Tim Indonesia berisikan 11 personel yang terdiri dari atlet, pelatih, ofisial, tim headquarter, dan dipimpin langsung oleh Chef de Mission (CdM) Endri Irawan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Persis Solo bermain imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Bagikan