Arjen Robben Ajak Keluarga Liburan ke Labuan Bajo
BolaSkor.com - Gelandang asal Belanda, Arjen Robben, memilih untuk menikmati masa rehatnya dengan mengunjungi satu di antara wilayah di Indonesia, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (13/6). Pemain Bayern Munchen tersebut mengajak keluarganya untuk menikmati alam Indonesia.
Saat ini, Arjen Robben memang sedang tidak berkutat dengan dunia sepak bola. Seluruh kompetisi telah berakhir. Selain itu, Robben juga telah pensiun dari tim nasional Belanda yang tak lolos pada Piala Dunia 2018.
Menurut kabar yang beredar, Robben sempat singgah di Bali sebelum menuju Labuan Bajo. Sang pemain terlihat memboyong anggota keluarganya termasuk ketiga anaknya.
Nantinya, Robben akan dimanjakan oleh keindahan alam wisata unggulan di Labuan Bajo seperti Pulau Rinca dan Pulau Komodo. Di sana, sang pemain dan keluarga bisa melihat satu di antara hewan langka, Komodo, di habitatnya.
Setelah sampai di NTT, sejumlah masyarakat yang tidak asing dengan Robben mengajaknya berfoto bersama.
Labuan Bajo memang merupakan destinasi wisata yang sudah terkenal di mancanegara. Setiap tahunnya, ribuan wasatawan dari dalam dan luar negeri berkunjung. Bahkan, pembalap terkenal MotoGP, Valentino Rossi, pernah berlibur ke Labuan Bajo selama tiga hari.
Johan Kristiandi
18.287
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen