Argentina Kalah, Pelatih Persib Langsung Kurang Bergairah
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, ogah mengomentari hasil buruk yang dialami timnas negara asalnya Argentina, saat takluk dari timnas Kroasia di laga kedua babak penyisihan Grup D Piala Dunia 2018, Kamis (22/6). Apalagi La Albiceleste kalah dengan skor telak 0-3.
Bahkan, dengan kekalahan tersebut membuat peluang Argentina untuk lolos dari fase grup semakin berat, lantaran baru mengemas satu poin hasil dari dua pertandingan yang telah dilalui.
"Tidak, saya tidak mau bicara soal Argentina di Piala Dunia. Yang pasti hari ini tidak baik buat saya," ucap Mario seusai memimpin latihan di Stadion SPOrT Jabar, Jalan Arcamanik, Kota Bandung, Jumat (22/6)
Sebelumnya, Mario memang meragukan Argentina untuk bisa lolos dari fase grup. Pasalnya, lawan-lawan yang dihadapi di Grup D cukup berat.
Benar saja, usai ditahan imbang 1-1 oleh Islandia, di laga keduanya melawan Kroasia, tim besutan Jorge Sampaoli takluk dengan skor 0-3. Di laga terakhir Argentina akan bertemu dengan Nigeria sebagai penentuan. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.656
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam