Arema FC Tunggu SK Liga 1 2020 untuk Penyelesaian Kontrak
BolaSkor.com - Arema FC menerima keputusan PSSI melalui rapat Komite Eksekutif (Exco), yang menghentikan kompetisi Liga 1 musim 2020 dan digantikan dengan kompetisi musim 2021, pada Rabu (20/1) kemarin.
Tak hanya itu, penghentian kompetisi juga disertai dengan tidak adanya tim juara plus penghapusan slot degradasi. Artinya, kompetisi Liga 1 musim 2021 tetap diikuti oleh 18 tim, tanpa tim degradasi dan promosi dari kompetisi Liga 2.
"Kami akan patuh terhadap apa pun keputusan federasi," ucap Media Officer Arema FC, Sudarmaji melalui rilis resminya Kamis (21/1).
Baca Juga:
Sikap PT LIB Usai Exco PSSI Batalkan Kompetisi 2020
Madura United Belum Bisa Melangkah Usai Liga 1 2020 Dibatalkan
Selanjutnya, tim Singo Edan menunggu instruksi PSSI melalui Surat Keputusan terkait hak dan kewajiban klub terhadap perangkat internal seperti pemain, pelatih dan ofisial hingga pihak ketiga.
"PSSI bisa menerbitkan surat resmi sebagai patokan atau rujukan bagi klub, untuk menyelesaikan kontrak-kontrak dengan pemain, pelatih maupun sponsor," tandas Sudarmaji.
Bagi tim Singo Edan, hal ini sangat penting. Agar klub bisa segera fokus dalam menata kembali program dalam segala aspeknya jelang dimulai kembali kompetisi di musim yang baru.
"Karena itu, kita butuh proteksi, kehadiran federasi untuk melindungi klub dalam menjaga kelangsungan hidup," tambahnya.
Penghentian kompetisi musim 2020 sendiri merupakan keinginan mayoritas klub kontestan Liga 1 saat rapat virtual bersama PT Liga Indonesia Baru, Jumat (15/01) lalu. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United