Arema FC Tetap Bayar Gaji Eduardo Almeida
BolaSkor.com - Arema FC menunjukkan komitmen yang kuat atas kebijakan memberhentikan Eduardo Almeida. Pelatih berpaspor Portugal itu resmi out dari Tim Singo Edan sepulang dari pertandingan tandang ke markas Barito Putera Senin (5/9) lalu.
Padahal, Eduardo Almeida punya durasi panjang saat memperpanjang kontrak dengan Arema FC pada April 2022 lalu. Sehingga, Almeida terhitung baru bekerja selama 6 bulan dan memiliki kontrak aktif di Arema FC selama 18 bulan sampai April 2024 nanti.
Arema FC sudah mempertimbangkan segala aspek, termasuk urusan hak dan kewajiban terhadap Almeida. Lantaran hal itu menjadi konsekuensi atas kebijakan klub yang mengistirahatkan Almeida.
"Kami tetap membayar gaji coach Eduardo Almeida sesuai (klausul) kontraknya. Jadi, kewajiban kami terhadapnya tetap dijalankan," ucap manajer Arema FC, Muchammad Ali Rifki.
Baca Juga:
Javier Roca Jawab Harapan Besar Suporter dalam Laga Arema FC Vs Persib
"(Keputusan) ini sudah sesuai dengan hasil evaluasi dan ini lah yang terjadi. Kami harus menanggung (konsekuensi) dan menyelesaikannya," imbuh pengusaha kelahiran Pasuruan, Jawa Timur itu.
Pertimbangan utama dari komitmen itu tak lain adalah jasa-jasa Eduardo Almeida selama membesut Arema FC. Hal itu lah yang disinyalir membuat klub memakai istilah "mengistirahatkan" Almeida ketimbang melakukan pemecatan.
Terutama ketika ia sukses memenangi trofi Piala Presiden 2022 dan sekaligus menjadi yang ke-3 bagi Arema setelah 2017 dan 2019. Sementara di Liga 1, ia membawa tim finis di 4 besar klasemen musim 2021/2022, serta mengantar Arema FC mencatat rekor tak terkalahkan selama 23 pertandingan.
"Kalau soal itu, biar menjadi urusan manajemen dan coach Almeida. Yang pasti, kami harus menghargai jasa-jasa beliau selama menjadi Pelatih Arema FC," tuntas Ali Rifki. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.862
Berita Terkait
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri