Arema FC Tak Halangi Pemain jika Ada Tawaran Klub Lain
BolaSkor.com - Arema FC berusaha bersikap adil terhadap anggota tim, terutama pemain. Yaitu dengan tidak memaksakan kehendak untuk tetap mempertahankan sang pemain, jika mempunyai opsi hengkang.
Tim Singo Edan sendiri sudah membocorkan proyeksinya pada Liga 1 musim 2021 nanti. Yaitu dengan tidak merombak skuat secara besar-besaran hingga tak lebih dari 10 persen.
Artinya, pencoretan akan dialami oleh 2 sampai 3 nama saja dari daftar 25 pemain (2 asing) yang ada hingga saat ini. Sedangkan 22 sampai 23 nama sisanya mendapat rekomendasi perpanjangan kontrak.
Baca Juga:
Winger Bali United Fahmi Al Ayyubi Gembira Reuni Bareng Diego Assis
Namun demikian, klub juga tidak lantas memagari sejumlah nama yang masuk ke dalam proyeksi. Lantaran belum ada hitam di atas putih soal pembaharuan kontrak yang akan kadaluarsa pada akhir Februari nanti.
"Kami persilakan mereka untuk menerima tawaran dari klub lain. Kontrak pemain ada yang berakhir Januari, sebagian besar Februari," ucap General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Sikap itu diambil akibat faktor iklim kompetisi yang tak kunjung jelas arahnya. Meski akan dimulai dengan musim baru, nyatanya PSSI belum bisa memastikan kapan waktu kick-off, periode waktu, hingga regulasinya.
"Kami tidak bisa menahan seorang pemain tanpa target (tim) yang jelas. Oleh karena itu, kami persilakan jika ada tawaran (yang lebih baik) dari klub lain," tandasnya.
Faktor itu lah yang membuat Arema FC belum berancang-ancang untuk melakukan persiapan. Johan Al Farizi dkk masih menantikan kapan dimulainya program latihan menyambut kompetisi musim baru. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Premier League: Manchester City Kalahkan Liverpool 3-0 di Laga Ke-1.000 Pep Guardiola
Legenda Manchester United Patrice Evra Guncang Liga Kita Festival di Jakarta
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!