Arema FC Promosikan Enam Pemain Muda


BolaSkor.com - Arema FC kembali menyelipkan misi pengembangan pemain usia muda pada skuat tim Eduardo Almeida untuk menajalani kompetisi Liga 1 musim 2021/2022 mendatang.
Sebanyak 6 pemain usia muda mendapat tiket promosi untuk mengasah kemampuan mereka di tim senior. Mereka semua adalah pemain hasil pembinaan klub melalui akademi dalam beberapa tahun terakhir.
Empat nama diantaranya diresmikan Arema FC sebagai bagian skuat tim senior pada Selasa (13/7). Keempatnya adalah Catur Jepri Acmad Galih (bek), Iqbal Fais (gelandang), Tito Hamzah dan Bramtio Ramadhan (penyerang).
"Secara resmi mengikat kontrak empat pemain akademi, sekaligus menandai status mereka beralih menjadi pemain profesional," tutur Media Officer Arema FC, Sudarmaji.
Baca Juga:
Duo Asing dari Vilafranquense, Pelatih Arema FC Angkat Bicara
Sebelumnya, tim Singo Edan juga sudah mempromosikan Seiya Da Costa Lay (gelandang) dan Achmad Figo (bek). Mereka mendapatkan kontrak berdurasi panjang, antara dua sampai tiga tahun ke depan.
"Mereka masih sangat muda dan punya jalan (karir) yang panjang. Harapannya, mereka bisa menunjukkan penampilan maksimal," imbuhnya.
Misi ini pun sudah konsisten diterapkan Arema FC. Pada musim 2020, ada empat pemain yang mendapat kesempatan itu bersama Mario Gomez.
Andriyas Francisco (kiper), Vikrian Akbar dan Aji Saka (bek) masih berada di tim pada musim ini, sedangkan Titan Bagus Agung Fawwazi (penyerang) sudah bukan bagian dari tim Singo Edan. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.541
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT

Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025

Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
