Arema FC Anggap Status Juara Grup Menguntungkan di Perempat Final Piala Presiden 2022
BolaSkor.com - Arema FC tak menepis terhadap anggapan sangat diuntungkan untuk kembali menjadi tuan rumah di babak perempat final Piala Presiden 2022. Hak itu diperoleh berkat status sebagai juara grup.
Tim Singo Edan memimpin klasemen Grup D dengan 6 poin, unggul atas PSM Makassar dan Persik Kediri dengan 4 poin serta Persikabo 1973 yang mengoleksi 3 poin. Sedangkan satu tiket lain didapat PSM dengan status runner-up grup.
"Tentu saja, menjadi tuan rumah lagi dalam babak perempat final nanti adalah keuntungan buat kami. Karena kami akan didukung suporter lagi," beber pelatih Arema FC, Eduardo Almeida.
Baca Juga:
Arema FC Lega Bisa Lolos ke Perempat Final Piala Presiden 2022
Ia juga tak menampik, bahwa lolosnya Johan Al Farizi dkk dari babak penyisihan grup tak lepas dari peran Aremania. Suporter setia Arema FC itu kerap memenuhi tribun di Stadion Kanjuruhan pada tiga pertandingan Grup D.
Meski mengawali turnamen dengan kalah 0-1 melawan PSM Makassar (11/6), tetapi dukungan Aremania tak surut. Mereka tetap membirukan stadion dan berujung kemenangan 1-0 masing-masing atas Persik Kediri (15/6) dan Persikabo (19/6).
"Peran suporter memang sangat penting. Dan saya harap, Aremania bisa lebih banyak datang ke stadion untuk mendukung perjuangan tim ini," tukas Eduardo.
Meski demikian, Arema FC masih harus menunggu lawan di babak gugur nanti. Sebagai Juara Grup D, Arema akan menghadapi runner-up Grup B, yang masih diperebutkan Borneo FC, Barito Putera, Rans Nusantara FC, Persija Jakarta, dan Madura United. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat