Aprilia Manganang Resmi Dinyatakan Lelaki
BolaSkor.com - Aprilia Manganang membuat heboh dunia olahraga Indonesia. Mantan pevoli nasional itu dinyatakan sebagai pria.
Sebelumnya, Aprilia diketahui berjenis kelamin wanita. Bahkan, ia merupakan bagian dari tim nasional voli putri Indonesia.
Ternyata, Aprilia memiliki kondisi medis bernama hipospadia. Situasi itu membuat Aprilia memiliki kelainan bentuk kelamin saat dilahirkan.
Kabar mengenai Aprilia disampaikan KSAD TNI AD, Jendral Andika Perkasa, Selasa (9/3). “Saat dilahirkan dia punya kelainan pada sistem reproduksinya, Hipospadia," kata Andika di Mabes TNI AD.
Baca Juga:
Aprilia dinyatakan perempuan karena keluarga dan tenaga medis yang menangani tak tahu mengenai hipospadia. Kelainan yang dimiliki Aprilia juga baru diketahui pada 3 Februari 2021 saat menjalani pemeriksaan di RSPAD Gatot Subroto.
“Sebetulnya kelainan pada sistem reproduksi ini cukup sering terjadi, jadi bahkan menempati peringkat kedua dari jumlah kasus yg biasa terjadi untuk kelahiran bayi laki-laki," kata Andika.
"Menurut data, di setiap bayi laki yang lahir ada, satu yang alami kelainan. Atau empat orang setiap seribu kelahiran bayi laki-laki," imbuhnya.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar