Antonio Conte Ungkap Alasan Inter Milan Agresif di Bursa Transfer

Inter Milan sudah mendatangkan Victor Moses dan Ashley Young pada bursa transfer musim dingin kali ini. Berikutnya, Nerazzurri dikabarkan akan kedatangan Christian Eriksen dan Olivier Giroud.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 26 Januari 2020
Antonio Conte Ungkap Alasan Inter Milan Agresif di Bursa Transfer
Antonio Conte (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, menjelaskan alasan timnya agresif pada bursa transfer musim dingin 2020. Conte mengaku, Inter Milan membutuhkan beberapa pemain untuk menambah posisi yang kurang maksimal.

Inter Milan sudah mendatangkan Victor Moses dan Ashley Young pada bursa transfer musim dingin kali ini. Berikutnya, Nerazzurri dikabarkan akan kedatangan Christian Eriksen dan Olivier Giroud. Kedua pemain itu disebut-sebut sudah sepakat membela Inter.

Baca juga:

Ngebet Gabung Inter Milan, Christian Eriksen Temui Petinggi Tottenham

Tak Jadi ke AS Roma, Matteo Politano Dilirik Napoli

Antonio Conte

Conte menjelaskan, alasan utama Inter Milan aktif di bursa transfer adalah untuk melapisi pemain yang ada. Conte merasa, Inter tidak memiliki kedalaman skuat yang cukup.

"Secara garis besar, tim ini kekurangan pengalaman. Selain itu, kami tidak memiliki bahan untuk memenangi setiap laga yang ada," papar Conte seperti dikabarkan Football Italia.

"Saat ini, kami memboyong Young untuk melapisi Kwadwo Asamoah. Sementara itu, kami meminjam Moses karena Valentino Lazaro angkat kaki. Kami hanya mencoba melapis beberapa area dalam tim."

"Direktur kami mengatakan dengan jelas jika pemain baru hanya akan datang ketika ada pemain yang dijual. Dengan begitu, aktivitas bursa transfer kami seimbang."

"Beberapa pemain baru kami banyak tidak banyak bermain belakangan ini. Sehingga, mereka harus mendapatkan waktu untuk mencapai level kebugaran," ulas Conte.

"Kalian (media) memberitakan seolah-olah kami mendatangkan setengah pemain Real Madrid, saya rasa itu tidak tepat. Kami banyak mendatangkan pemain karena situasi darurat."

Inter Milan akan bersua Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A 2019-2020, di San Siro, Minggu (26/1). Saat ini, Romelu Lukaku dan kawan-kawan terpaut empat poin dari Juventus yang bertengger di puncak klasemen sementara.

Antonio Conte Breaking News Inter Milan Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.267

Berita Terkait

Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Benfica vs Real Madrid di Liga Champions 2025/2026. Peluang kemenangan El Real lebih besar, Benfica butuh keajaiban!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026. The Reds berpeluang besar menang dan mengamankan tiket delapan besar.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Liga Indonesia
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Shayne Pattynama bercerita proses kepindahannya ke Persija. Ia mengatakan Persija adalah tim yang ingin dibela ketika berkarier di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Gunners sangat besar, apakah rekor sempurna bakal tercipta?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Superkomputer Opta memprediksi hasil Napoli vs Chelsea di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Blues mencapai 40 persen, laga diprediksi berlangsung ketat!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Bagikan