Antoine Griezmann Anggap Sudah Sekaliber Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Antoine Griezmann kerap dinilai sebagai pemain yang akan meruntuhkan dominasi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi pada level tertinggi.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 17 September 2018
Antoine Griezmann Anggap Sudah Sekaliber Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
Antoine Griezmann (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, menilai kemampuannya sudah sejajar dengan dua megabintang dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Bahkan, Griezmann optimistis bisa tampil lebih baik lagi.

Antoine Griezmann menjadi satu di antara pemain yang menonjol pada musim lalu. Pemain 27 tahun tersebut menjadi inspirasi keberhasilan Los Rojiblancos merengkuh titel Liga Europa. Dalam ruang lingkup yang lebih luas, Griezmann membawa tim nasional Prancis memenangi Piala Dunia 2018.

Meski begitu, nama Griezmann tidak masuk dalah nomine pemain terbaik FIFA. Merespons hal tersebut, sang pemain menilai dirinya sudah berada pada level tertinggi.

"Ada banyak cara untuk menikmati sepak bola. Jelas saya bukanlah pemain seperti Ronaldo, Messi, Neymar atau Kylian Mbappe. Saya berada di puncak, namun bisa lebih baik lagi," kata Griezmann seperti dikabarkan Express.

"Saya berusaha menjadi pemain yang komplet. Saya tidak akan mendulang 50 gol, namun saya ingin membantu tim saat menyerang dan bekerja keras untuk tim. Saya pikir saya sudah sejajar dengan Messi dan Ronaldo. Saya juga mengetahui akan ada pemain lain yang akan mencapai level ini."

"Apa yang terjadi adalah gambaran dan saya senang akan hal itu. Saya ingin terus bermain dengan cara seperti ini. Saya ingin berkembang dan menang dengan cara ini," ungkap Griezmann.

Pada awal musim LaLiga 2018-2019, Griezman gagal membawa Atletico bersaing pada papan atas klasemen. Kendati telah mendulang satu gol plus dua assist, namun Atletico terseok-seok dengan hanya menempati posisi kedelapan.

Antoine Griezmann Lionel Messi Cristiano Ronaldo Atletico Madrid Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.267

Berita Terkait

Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Benfica vs Real Madrid di Liga Champions 2025/2026. Peluang kemenangan El Real lebih besar, Benfica butuh keajaiban!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026. The Reds berpeluang besar menang dan mengamankan tiket delapan besar.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Liga Indonesia
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Shayne Pattynama bercerita proses kepindahannya ke Persija. Ia mengatakan Persija adalah tim yang ingin dibela ketika berkarier di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Gunners sangat besar, apakah rekor sempurna bakal tercipta?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Superkomputer Opta memprediksi hasil Napoli vs Chelsea di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Blues mencapai 40 persen, laga diprediksi berlangsung ketat!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Napoli vs Chelsea: Peluang Menang The Blues Tembus 40 Persen
Lainnya
Piala Asia Futsal 2026: Suporter Indonesia Buat Kapten Timnas Korsel Tertekan
Alhasil, timnas futsal Korea Selatan harus kalah telak 0-5 dari Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 28 Januari 2026
Piala Asia Futsal 2026: Suporter Indonesia Buat Kapten Timnas Korsel Tertekan
Liga Indonesia
Eks Timnas Kroasia Jadi Harapan Baru Lini Belakang Persis Solo
Mantan bek Timnas Kroasia U-19 ini juga pernah membela Lecce.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 28 Januari 2026
Eks Timnas Kroasia Jadi Harapan Baru Lini Belakang Persis Solo
Lainnya
Dear Suporter, Tolong Penuhi Indonesia Arena saat Timnas Futsal vs Kirgizstan di Piala Asia Futsal 2026
Timnas Futsal Indonesia berhasil menghajar Korea Selatan dengan skor telak 5-0.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 28 Januari 2026
Dear Suporter, Tolong Penuhi Indonesia Arena saat Timnas Futsal vs Kirgizstan di Piala Asia Futsal 2026
Liga Champions
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Napoli vs Chelsea menjadi salah satu laga krusial pada matchday kedelapan Liga Champions 2025-2026 yang berlangsung Kamis, (29/1).
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Italia
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Fabio Capello menegaskan dirinya tidak yakin AC Milan akan bisa menyalip Inter Milan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Bagikan