Antisipasi Virus Corona, Supardi Nasir Setuju Laga antara Persib Kontra Arema FC Tanpa Penonton
BolaSkor.com - Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir tak mempermasalahkan jika laga melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (8/3) tanpa penonton. Terlebih alasannya karena Virus Corona.
Menurutnya laga tanpa penonton itu sangat tepat dipilih. Sebab hal itu bisa mengurangi ancaman virus mematikan yang bermula dari Wuhan, China.
"Demi kemaslahatan, kita ikuti. Pengaruh atau tidak bagi kita atau Arema ya tetap engga pengaruh. Ada atau tidak penonton ya misi kita tetap sama, kita fokus sama tim kita," ujar Supardi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (4/3).
Baca Juga:
Cegah Penyebaran Virus Corona, Pelatih Persib Setuju Laga Liga 1 2020 Tanpa Penonton
Virus Corona Ancam Liga 1, Dejan Antonic: Kesehatan dan Keselamatan Nomor Satu
Pemilik nomor punggung 22 ini bahkan tak mempermasalahkan meski pada akhirnya laga itu ditunda. Yang terpenting baginya keselamatan dan kesehatan bisa tetap terjaga.
"Setiap keputusan apa yang diputuskan sama pemerintah kita ya itu pasti untuk kebaikan bersama, itu harus didukung. Karena ini bukan masalah yang sepele, ini masalah yang serius. Tapi bukan untuk menghentikan tapi menunda saja," katanya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal