Anthony Sinisuka Ginting Terkejut dengan Permainan Alvi Wijaya
BolaSkor.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, berhasil melaju ke semifinal Home Tournament PBSI. Pebulu tangkis asal Cimahi itu menang atas Alvi Wijaya Chairullah pada perempat final dengan skor 21-10 dan 21-11, Kamis (9/7).
Meski menang dua gim langsung, Anthony mengaku kaget dengan permainan Alvi. Apalagi, Alvi terbilang baru masuk pelatnas.
Gaya bermain serta kemampuan Alvi belum dipelajari Anthony. Sebagai pemain yang lebih senior, Anthony memuji kemampuan Alvi.
“Di awal kaget dengan serangannya yang tajam, tapi lama-lama kebaca juga. Alvi pemain muda dan baru gabung ke pelatnas, dia belum banyak pengalaman," beber Anthony.
Baca Juga:
Hafiz / Gloria Belum Puas dengan Penampilan di Turnamen Internal PBSI
Prediksi Pelatih Tunggal Putra Jelang Turnamen Internal PBSI
“Menurut saya, dia salah satu pemain yang bagus ke depannya, banyak yang bisa ditingkatkan," imbuh dia.
Secara kemampuan, Alvi memiliki potensi bersinar di masa depan. Antohny berpesan agar Alvi meningkatkan kekuatan pukulan.
“Waktu dia menggocek di depan dan saya kasih ke belakang, dia masih belum bisa mengembalikan dengan baik," kata Anthony.
"Tapi seperti saya bilang tadi, dia masih bisa improve lagi kedepannya.”
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
PSIM Perkasa di Laga Tandang, Manajer Persija Tetap Yakin Menang
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Laga Persija vs PSIM di SUGBK Jadi Momen Nostalgia The Jakmania dengan Brajamusti
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer