Andrea Dovizioso Perkasa pada Latihan Bebas Pertama MotoGP Jepang
BolaSkor.com - Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, merajai latihan bebas pertama MotoGP Jepang yang berlangsung di sirkuit Motegi, Jumat (19/10). Sementara itu, Marc Marquez hanya menempati posisi keempat.
Sejatinya, Marc Marquez tampil mendominasi pada latihan bebas pertama MotoGP Jepang. Namun, Andrea Dovizioso mencuri posisi tercepat pada lima menit terakhir.
Andrea Dovizioso mencatatkan waktu tercepat justru pada lap terakhir. Pembalap asal Italia itu menorehkan catatan 1 menit 45,358 detik.
Sementara itu, posisi kedua direbut Cal Cruthlow beberapa saat berselang. Pembalap LCR Honda tersebut mencatatkan waktu 1 menit 45,463 detik.
Johann Zarco membuat Marc Marquez masuk ke posisi tiga besar latihan bebas pertama MotoGP Jepang. Zarco memiliki catatan 1 menit 45,483 detik.
Marc Marquez yang digadang-gadang berpeluang menjadi juara dunia pada MotoGP Jepang harus puas berada di tempat keempat. Marquez 0,140 detik lebih lambat dari Andrea Dovizioso.
Lima pembalap teratas dilengkapi oleh Maverick Vinales yang mencatatkan waktu 1 menit 45,640 detik. Pembalap Yamaha Movistar itu unggul atas Andrea Iannone.
Pembalap legendaris Yamaha, Valentino Rossi tercecer di posisi kesembilan latihan bebas pertama MotoGP Jepang 2018. Rossi hanya memiliki catatan 1 menit 46,329 detik, atau tertinggal 0,971 detik dari Andrea Dovizioso.
Berikut ini adalah hasil lengkap latihan bebas pertama MotoGP Jepang 2018:



Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia